CV Bahasa Inggris (Sumber: Pixabay.com)
Likes
CV bahasa inggris memang membuat CV kamu bisa nampak lebih kece dan profesional. Namun, sebetulnya CV itu adalah proses setiap individu merealisasikan siapa dirinya. Jika impian kamu bekerja pada sebuah perusahaan ternama, maka tentu kamu harus membuat sebuah CV yang baik agar bisa menarik minat dari pihak perusahaan.
Pada era yang semakin maju ini, standar penulisan CV sudah semakin meningkat. Beberapa perusahaan bahkan meminta para pelamar untuk membuat CV bahasa inggris, dan tidak menutup kemungkinan seluruh perusahaan akan melakukan kebijakan tersebut.
CV sebaiknya memang disusun tidak melebihi 2 halaman A4, dan ditulis dengan ringkas. Secara singkat, CV dalam bahasa inggris memiliki beberapa hal yang perlu kamu perhatikan. Maka untuk lebih jelasnya, simak ulasan berikut.
Contact Information
Hal yang perlu diperhatikan pada penulisan CV dalam bahasa inggris tentu adalah tentang penulisan mengenai contact information. Sama halnya dengan penulisan CV pada bahasa Indonesia, kamu juga tidak boleh melupakan bagian informasi kontak.Informasi kontak sangat penting, mengingat dari situlah pihak perusahaan akan menghubungimu. Isi dari contact information yang umum yaitu name atau nama, home address atau alamat, cell phone atau nomor telepon, serta email address atau alamat email.
Baca juga: Apa Manfaat Networking untuk Bisnis? Benarkah Berguna Untuk Bisnis?
Personal Information
Melengkapi bagian informasi kontak, dalam penulisan CV bahasa inggris pun kamu harus mengingat untuk mencantumkan data pribadi kamu. Agar pihak perusahaan mengetahui dengan jelas profilmu dan dapat menganalisis secara singkat isi dari informasi tersebut.Isi dari personal information ini adalah date of birth atau tanggal lahir, place of birth atau tempat kamu lahir, citizenship atau kewarganegaraan, sex atau jenis kelamin, religion atau agama, serta marital status atau status anda saat melamar pekerjaan.
Education
Dalam membuka sebuah lowongan pekerjaan, setiap perusahaan atau instansi tentunya memiliki persyaratan atau kualifikasi yang harus dipenuhi oleh pelamar. Umumnya, salah satu syarat yang pasti ditonjolkan yaitu mengenai bidang pendidikan.Oleh karena itu, jangan pernah lupa untuk menyematkan kolom education atau pendidikan yang sudah pernah kamu tempuh. Agar pihak perusahaan yakin bahwa latar belakang pendidikanmu memang sesuai dengan kualifikasi yang mereka cari.
Adapun pengisian kolom education ini umumnya dimulai dari pendidikan tertinggi hingga yang terendah, seperti University, Senior High School atau SMA, Junior High School atau SMP, dan Elementary School atau Sekolah Dasar.
Work Experience
Dalam CV bahasa inggris, work experience juga penting untuk dicantumkan. Biasanya pihak perusahaan ingin mencari kandidat yang memiliki banyak pengalaman di bidangnya. Bahkan tak jarang mereka langsung menerima pelamar yang memiliki jam terbang tinggi.Jadi, jangan lupa untuk menuliskan pengalaman kerja yang pernah kamu lakukan. Karena elemen tersebut merupakan salah satu modal utama dalam mencari atau melamar pekerjaan. Ibaratnya, kamu sudah berada satu tingkat di atas para pesaing yang lain.
Skills
Kamu juga tidak perlu sungkan mencantumkan kemampuan atau skill yang benar-benar kamu kuasai. Contohnya jika kamu mahir dalam menggunakan bahasa asing, maka tuliskan dengan disertai levelnya, seperti "good conversational english and basic korean".Selain itu kamu juga bisa menambahkan kemampuanmu dalam mengoperasikan komputer ataupun program-program lainnya. Seperti "good working in Microsoft Office and basic graphic design", atau kamu bisa mencantumkan angka sebagai penanda rentang keahlianmu.
Kosakata Bahasa Inggris yang Baik
Penggunaan kosakata yang kamu tuliskan dalam CV juga perlu diperhatikan dengan seksama. Mungkin kamu juga tahu bahwa kosakata dalam bahasa inggris memiliki banyak macam serta digunakan dalam setiap keadaan yang berbeda-beda.
Pada penulisan CV bahasa inggris, maka kosakata yang kamu gunakan harus dalam bentuk yang formal. Mengingat yang akan membaca CV kamu tersebut adalah pihak dari perusahaan. Dengan begitu, kamu akan dianggap lebih profesional.
Jadi sebisa mungkin gunakan kosakata yang baik dan benar, dengan disertai data-data kamu yang valid. Meski begitu, jangan pernah merasa tidak percaya diri untuk membuat CV dalam bahasa inggris. Cobalah, maka CV kamu pasti akan semakin baik.
Baca juga: Algoritma Youtube 2020 Berubah? Yuk, Simak Ulasannya!
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.