Waduh! Uang Bisnis Dibawa Kabur Rekan Bisnis

Ilustrasi Relasi Bisnis - Canva

Like

Untuk memulai sebuah usaha atau bisnis, kita perlu menyiapkan berbagai hal agar nantinya bisnis kita bisa berjalan, atau istillahnya planning bisnis seperti apa. Kalau kamu bingung mau usaha apa, kamu bisa join usaha dulu ke temen kamu yang udah punya usaha duluan. Kamu liat dulu track record dari usaha atau bisnis temen kamu itu seperti apa. Apakah berjalan dengan baik atau tidak. 

Selain melihat bisnisnya, kamu juga harus liat dulu nih siapa sih yang jadi rekan bisnis kamu. Apalagi ketika kamu mau menanamkan modal di bisnis tersebut. Mimin kasih tau ya, sebaiknya kamu kenal betul siapa rekan bisnis kamu, minimal tau rumah dan identitasnya lah ya, kayak keluarganya siapa, kerja dimana dan dari mana aja rekan bisnis kamu itu dapat uang untuk jalani bisnisnya. Kalau dirasa cukup meyakinkan baru deh kamu bisa menanam modal di bisnis tersebut dan mulai menjalani bisnis dengan rekan kerja kamu.

Kayak pengalaman yang dishare sama Sobat HorNey (Horror of Money) yang satu ini nih, namanya Taqy. Taqy ini punya rekan bisnis yang dikenalnya selama setahun. Awalnya Taqy ngecek dulu gimana sih bisnis ini dan prospeknya gimana. Merasa cocok dan percaya tanam modal, ternyata setelah berjalan nih, ada niatan buruk dari rekan bisnisnya yang membawa kabur uang yang udah ditanam sama Taqy. Nama rekan bisnisnya Tintin Sukamti. 

Kepercayaan yang awalnya sangat besar dan tanam modal yang juga ngga sedikit, akhirnya patah oleh kebohongan dan dibawa kaburnya uang oleh Tintin Sukamti ini. Taqy mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah. Simak perjalanan bisnis yang dilakukan oleh Taqy bersama dengan SuSi (Surya dan Siska) dalam Horror of Money episode: Hati-hati Uang Bisnis Dibawa Kabur Rekan Bisnis