Menulis Dapat Menghasilkan Uang? Yuk, Intip Tipsnya

Sumber Gambar : Pinterest

Like

Berawal dari hobi dapat menghasilkan pundi-pundi rupiah, wah sepertinya suatu hal yang menarik ya? Menulis adalah hobi yang sangat sederhana dan bisa dijadikan alternatif untuk mencari pemasukan tambahan. 

Apakah anda pernah mencoba? Apakah anda mengetahui caranya? Yuk kita simak tips-tips berikut ini.

Apapun ide nya dapat dijadikan tulisan yang mengasilkan. Banyak sekali media yang membutuhkan konten dalam berbagai bentuk agar dapat menjadi konsumsi masyarakat yang gemar membaca. Jika kamu punya kemampuan menulis bisa banget loh ikutin tips-tips dibawah ini.

Baca Juga: Pekerjaan yang Cocok Untuk Penulis, Sudah Coba?
 

Aktif di Blog Pribadi 

Blog yang kamu miliki bisa jadi ladang iklan untuk pengiklan yang berminat, dan tentu hal ini akan mendatangkan keuntungan untuk kamu. Di samping itu,  juga bisa membuka donasi atau kontribusi dari pembaca setia bloger.

Kemampuan dalam menulis bisa banget di tuangkan di blog pribadi kamu, ide-ide yang kamu miliki juga dapat kamu kembangkan menjadi tulisan yang menarik agar dapat meraih atensi banyak orang.

 

Menjadi Content Writer/Copywriter

Content writer atau copy writer sendiri akan memiliki tugas utama menulis konten atau copy guna memenuhi kebutuhan klien.

Untuk penulisan konten, biasanya akan berkisar pada artikel atau ulasan. Sedangkan copy writing akan berkisar pada penulisan isi poster, caption media sosial, tagline, dan tulisan yang sifatnya lebih singkat. 

Jangan lupa, tetapkan rate yang kamu miliki dengan jelas dan masuk akal, agar memudahkan kolaborasi yang mungkin terjadi.

 

Menjadi Anggota Pada Situs Jual Beli Artikel

Pada artikel terkait, kamu bisa menemukan platform Fastwork serta Fiverr. Platform sejenis juga bisa dengan mudah ditemukan dengan pencarian sederhana. Hanya saja, biasanya syarat dan ketentuan yang diberikan berbeda, tergantung dengan platform yang kamu pilih.

Untuk kamu yang memiliki waktu luang, cara ini bisa jadi satu tips menghasilkan uang dari menulis yang efektif, sekaligus membangun portofolio yang padat.

Wah kira-kira kamu semakin tertarik untuk menulis kan jika menghasilkan pundi-pundi rupiah?

Baca Juga: Jadi Trending di Twitter, Andrea Hirata dan JK Rowling Bisa Kaya Raya Berkat Tulisan