Happy Car Illustration - Canva
Likes
Banyak orang memilih kendaraan pribadi karena beberapa faktor nih. Ada yang beli karena efisiensi jarak dan waktu, kebutuhan operasional, hingga sekedar hobi dan koleksi.
Apapun alasannya, enggak lengkap rasanya kalau kamu punya kendaraan, tapi enggak punya asuransi. Sebab, risiko di jalan itu besar banget, Be-emers. Enggak cuma itu, risiko lain seperti kehilangan dan penipuan juga bisa terjadi.
Asuransi kendaraan penting banget buat hidup kamu biar tetap aman sentosa. Eits, tunggu dulu. Sebelum kamu punya asuransi kendaraan, ada hal-hal lain yang perlu kamu perhatikan juga nih!
Jenis Asuransi
Jenis TLO ini juga dinilai lebih cocok untuk kendaraan yang intensitas penggunaannya rendah, tapi tetap punya risiko lain, kayak kehilangan dan sebagainya. Namun, asuransi TLO ini dibatasi untuk usia kendaraan maksimal 15 tahun.
Sedangkan jenis asuransi all risk, bisa kamu pilih untuk melindungi kendaraan kamu secara utuh atau sebagian akibat rusak, kecelakaan, atau kehilangan. Kendaraan yang bisa dilindungi dengan jenis asuransi ini adalah yang intensitas pemakaiannya tinggi, punya risiko kerusakan, dan punya nilai pertanggungan.
Perusahaan Asuransi
Pertama, kamu wajib banget pilih perusahaan asuransi kendaraan yang terpercaya. Caranya gimana? Kamu bisa cek, apakah perusahaan asuransi tersebut sudah diakui secara resmi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atau belum.
Biar kamu tetap nyaman, kamu juga perlu memilih perusahaan asuransi yang bisa memberikan kemudahan informasi dan layanan yang sigap di kondisi darurat. Selain itu, kamu juga bisa pilih perusahaan asuransi yang punya jaringan bengkel yang luas dan trusted.
Polis dan Proses Klaim
Dalam polis, kamu jadi bisa tahu hal-hal rinci tentang apa aja yang bisa kamu klaim atau enggak. Ingat ya, kamu harus baca baik-baik polisnya, biar nanti kamu enggak keliru saat mengajukan klaim atau pengaduan.
Nah, ngomongin soal klaim. Kamu juga perlu memilih produk asuransi yang punya proses klaim mudah. Soalnya, seringkali proses klaim itu mengalami kendala kayak penolakan, prosesnya yang lama, dan sebagainya.
Jangan Sembarangan Beralih Fungsi Kendaraan
Nah, tapi kamu harus hati-hati nih. meskipun jadi bisa dapat cuan dari kendaraan pribadi, klaim asuransi kamu bisa gugur lho! Kok gitu sih?
Soalnya, kendaraan kamu jadi beralih fungsi nih. Dari kendaraan pribadi, jadi angkutan komersial. Menurut Head of Communication & Event Asuransi Astra, dilansir dari Bisnis.com, kamu perlu melaporkan perubahan pemanfaatan kendaraan ke pihak asuransi buat mencegah penolakan klaim.
Jadi, buat kamu yang punya kendaraan pribadi, jangan cuma bisa beli atau pakai doang ya. Kamu pun juga harus memperhatikan faktor keselamatan dan keamanan kendaraan kamu biar tetap nyaman saat berkendara.
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.