Megan Letter: Gamer 26 Tahun yang Tajir dari Roblox

Megan Letter yang Cuan dari Roblox Illustration Web Bisnis Muda - Image: Instagram Megan Letter

Like

Siapa yang suka main game Roblox? Nah, dari game Roblox, seorang wanita bernama Megan Letter bisa menghasilkan cuan dan tajir di usianya yang masih 26 tahun!

Eksis sejak 2006, Roblox merupakan game online sekaligus sebuahh sistem game creation yang memungkinkan pengguna untuk memprogramkan game dan memainkan game yang dibuat oleh pengguna lain.

Dilansir TechCrunch, Roblox mulai berkembang pesat pada paruh kedua tahun 2010-an nih. Buktinya, dikutip The New York Times, Roblox yang notabene gratis untuk dimainkan, kini bisa game-nya bisa dibeli melalui mata uang virtual yang disebut "Robux".

Baca Juga: Gara-Gara Pandemi, Game Roblox Cuan Hingga US$45 Miliar Lho!
 

Megan Letter yang Beralih dari The Sims ke Roblox

The Verge mencatat, hingga Agustus 2020, Roblox telah memiliki 164 juta pengguna aktif bulanan dan dimainkan oleh lebih dari separuh anak-anak berusia di bawah 16 tahun di Amerika Serikat!

Nah, salah satu gamer yang fokus dalam game Roblox, yakni Megan Letter. Megan bahkan betul-betul memanfaatkan Roblox sebagai ladang cuannya nih.


Sebelumnya, dilansir Bloomberg, Megan Letter justru bermain game The Sims dan mempostingnya di YouTube. Dari situ, Megan yang sebelumnya dikenal dengan nama Leeds ini telah menghasilkan sekitar US$400 sebulan.

Namun, ternyata itu semua belum cukup. Megan Letter pun kemudian beralih fokus pada game Roblox. Gadis dengan rambut merah muda itu kini telah menghasilkan jutaan dolar setiap tahun dari unggahan video YouTube saat ia bermain Roblox!

Dengan 3,6 juta subscriber, Megan mampu menghasilkan ribuan dolar setiap bulan. Bahkan, enggak hanya main game dan merekamnya dalam bentuk video di YouTube, Megan dan suaminya juga mulai menerbitkan game Roblox mereka sendiri lho!

Dua game buatannya, Overlook dan Bay, rupanya juga diterima dengan baik oleh publik. Pasangan tersebut pun, dikutip Bloomberg, mengatakan studio mereka sedang dalam kecepatan untuk menarik cuan lebih dari US$8 juta pada tahun 2021.

Adapun, Bloomberg mencatat, sebenarnya ada jutaan pengembang dan pembuat aktif di platform Roblox. Pihak Roblox menyatakan, ada lebih dari 1.250 pengembang game yang telah menghasilkan lebih dari US$10.000 tahun lalu, dan lebih dari 300 lainnya menghasilkan US$100.000 di Robux.

Wah, kamu tertarik juga enggak nih buat dapet cuan dari game kayak Roblox?