Asyik! Bioskop di Indonesia Serentak Akan Dibuka Lagi Akhir Juli 2020

Cinema Illustration - Canva

Like
Siapa yang sudah kangen banget buat nonton di bioskop? Buat kamu para penonton setia film layar lebar, bioskop di seluruh Indonesia bakal dibuka lagi nih tanggal 29 Juli 2020 mendatang. Horeee..

Selama pembatasan sosial berskala besar (PSBB) kemarin, bioskop-bioskop seperti Cinema XXI, CGV, Cinepolis, dan bioskop lainnya yang tergabung dalam Gabungan Pengusaha Bioskop Seluruh Indonesia terpaksa harus “mati suri”.

Di fase normal baru atau PSBB transisi ini, melalui SK Kadin Pariwisata dan Ekonomi Kreatif No. 140 Tahun 2020, Pemprov DKI Jakarta mulai memperbolehkan bioskop untuk beroperasi kembali. Mulai berlaku sejak Senin (6/7) kemarin, surat keputusan tersebut juga mengizinkan beroperasinya kembali produksi film dan pertunjukan di ruang terbuka.
 

Bioskop Tetap Dalam Protokol Kesehatan

Pembukaan kembali bioskop di seluruh tanah air ini tentunya tetap mengikuti protokol kesehatan, Be-emers. Hal itu terkait Keputusan Menkes No. HK.01.07/Menkes/382/2020 tentang Protokol Kesehatan bagi Masyarakat di Tempat dan Fasilitas Umum dalam rangka Pencegahan dan Pengendalian Covid-19.

Pengusaha bioskop juga telah menyiapkan skema kayak sosialisasi kesehatan di lingkungan bioskop dan pelatihan internal untuk penerapan protokol. Persiapan itu dilakukan selama 2-3 minggu sebelum pembukaan kembali.

"Untuk itu, marilah kita bersama-sama berdoa agar setiap persiapan dapat berjalan dengan baik sehingga bioskop dapat kembali melakukan kegiatan operasional,” ungkap Ketua GPBSI Djonny Syafruddin, dikutip dari Bisnis.com.