Presidensi G20: Apa Manfaatnya bagi Perekonomian Indonesia?

Logo G20 Indonesia (Sumber gambar: kemlu,go.id)

Like

Hai Be-emers, kalian saat ini pasti sedang sering mendengar istilah tentang Presidensi G20 kan?

Sebelum kita beranjak lebih jauh untuk membahas manfaat yang dapat diperoleh bagi perekonomian Indonesia, ada baiknya apabila kita berkenalan lebih dekat dengan apa itu Presidensi G20.

G20 (Group of Twenty) merupakan sebuah forum yang berfokus terhadap kerja sama ekonomi internasional, yang mana anggota-anggota yang tergabung di dalamnya merupakan beberapa negara dengan perekonomian terbesar di dunia.

Negara-negara tersebut adalah Indonesia, Afrika Selatan, Amerika Serikat, Arab Saudi, Argentina, Australia, Brasil, India, Inggris, Italia, Jepang, Jerman, Kanada, Meksiko, Republik Korea, Rusia, Perancis, Tiongkok, Turki, dan satu lembaga ternama, yaitu Uni Eropa.

 

Bendera negara-negara anggota G20 (Sumber gambar: Google)


Sedangkan Presidensi dalam G20 dapat diartikan sebagai negara yang menjadi tuan rumah dalam terselenggaranya KTT G20.


Presidensi G20 dipegang oleh salah satu anggota dan akan bergilir setiap tahunnya. Mulai 1 Desember 2021 hingga 30 November 2022, Indonesia pertama kaliganya memegang tanggung jawab penting sebagai Presidensi G20.

Nah, beriringan dengan peran yang sedang dijalankan sebagai Presidensi G20, kira-kira ada atau tidak yaa manfaat yang dapat diperoleh bagi perekonomian Indonesia sendiri? Penasaran? Yuk simak jawaban dan penjelasannya sampai selesai yaa!

Baca JugaTerpilih Lanjutkan Presidensi G20 Tahun 2022, Apa Target Indonesia?
 

Manfaat Presidensi G20 Bagi Perekonomian Indonesia

1. Mondorong Pemulihan Situasi Ekonomi di Tengah Pandemi Covid-19

Kesempatan yang diperoleh Indonesia sebagai Presidensi G20 secara langsung dan tidak langsung tentu akan mendongkrak situasi ekonomi Indonesia yang sempat lesu akibat masifnya dampak pandemi Covid-19 yang mengintai dunia.

Hal ini tentu saja berhubungan erat dengan beberapa agenda utama yang dikedepankan dalam forum G20 ini, yaitu perekonomian di tengah pandemi.

Negara-negara anggota G20 sepakat bahwa pemulihan perekonomian dunia adalah hal yang sangat krusial untuk diupayakan pada saat ini, di mana salah satunya dapat melalui peran G20.

Apabila perekonomian dunia makin membaik, di situlah juga terdapat peluang besar bagi Indonesia untuk turut merasakan dampak yang sama bagi kondisi domestiknya, contohnya saja dalam bidang ekspor. Efek inilah yang disebut oleh Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani, sebagai efek spillover atau rambatan.    
 

2. Membuka Peluang Peningkatan Penyerapan Tenaga Kerja

Poin kedua yang dapat diterima Indonesia sebagai manfaat dari Presidensi G20 adalah peningkatan penyerapan tenaga kerja. Manfaat tersebut juga berkaitan dengan terbukanya peluang lapangan pekerjaan yang lebih luas di tengah mandat Presidensi G20 Indonesia.

Hal ini juga sejalan dengan pemaparan Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani, yang menyebut bahwa 157 pertemuan yang akan terselenggara selama Presidensi G20 dapat menciptakan lapangan kerja yang sangat besar. Apabila situasi ini dapat dimaksimalkan, maka kesempatan bekerja yang tercipta pun akan makin besar pula. 
 

3. Membuka Kesempatan Dikenalnya Produk hingga Pariwisata Lokal di Mata Dunia

Manfaat ketiga ini sekiranya tidak hanya menjadi manfaat untuk perekonomian Indonesia secara jangka pendek saja, tetapi juga jangka panjang. Kepemimpinan Indonesia dalam Presidensi G20 akan membuat Indonesia makin dikenal di mata dunia.

Hal ini juga tentu dapat mendorong eksistensi banyak produk hingga pariwisata lokal yang mempunyai potensi sangat besar.

KTT G20 2022 yang rencananya akan digelar di Pulau Dewata Bali tentu saja berpeluang akan banyak menyita perhatian dari para pemimpin hingga masyarakat dunia, terutama terkait keindahan-keindahan yang disuguhkan di Bali.

Ini lah yang secara tidak langsung dapat mendongkrak perekonomian Indonesia melalui produk hingga pariwisatanya, bahkan secara jangka panjang.

Nah, itulah beberapa manfaat bagi perekonomian Indonesia dari berlangsungnya gelaran Presidensi G20 2022. Semoga informasi ini dapat bermanfaat dan berguna untuk menjawab rasa penasaran kalian ya Be-emers.