5 Bisnis untuk Mahasiswa Tidak Mahal dan Masuk Akal, Yuk Pilih!

Bisnis untuk mahasiswa (Foto: pixabay.com)

Like

Memiliki status mahasiswa, bukan berarti kamu tidak bisa memulai bisnis sendiri. Gak hanya cukup mendapatkan materi kuliah dan berorganisasi, mahasiswa juga perlu belajar bisnis dalam menuju dunia karir.

Gak perlu risau, saat ini sudah ada banyak pilihan bisnis untuk mahasiswa. Seorang mahasiswa sudah biasa dituntut untuk berfikir kreatif dan out of the box. Mahasiswa bisa memulai bisnis kecil kecilan dengan modal minim. Berikut ini rekomendasi 5 bisnis yang cocok untuk mahasiswa dengan minim modal.


Berjualan Makanan Kecil

Bisnis ini bisa menjadi pilihan yang tepat, sebab ada banyak orang yang suka dengan camilan atau makanan kecil. Camilan ringan ini biasanya dibutuhkan untuk mengganjal perut yang lapar saat sedang kuliah.

Untuk itu, kamu bisa memanfaatkan hal tersebut dengan berjualan di kampus. Cobalah untuk menjajakan kepada teman satu kelas, karena biasanya mereka akan malas pergi ke kantin yang jaraknya mungkin lumayan jauh dari ruang kuliah.

Namun kamu juga bisa berjualan keliling fakultas atau kampus. Meskipun lelah, namun hasil yang didapat lebih memuaskan. Beberapa makanan ringan yang cocok dijadikan bisnis untuk mahasiswa antara lain snack, kue basah, kue kering, hingga air mineral.


Bisnis Pulsa Elektrik

Sudah banyak mahasiswa yang memilih bisnis satu ini, pasalnya bisnis ini membutuhkan modal yang tidak terlalu besar. Meski hanya memerlukan modal yang relatif kecil, akan tetapi keuntungan bisnis pulsa elektrik bisa dibilang lumayan ketika dikelola dengan baik dan tekun. 


Apabila kamu tidak memiliki cukup modal, maka bisa mulai menjual pulsa dalam nominal yang kecil lebih dulu. Karena ada banyak orang yang membutuhkan pulsa, segmen pasar bisnis ini cenderung luas. Jadi, peluang mendapatkan keuntungan yang lebih pun cukup menjanjikan.


Menjual Keahlian di Internet

Kamu memiliki kemampuan khusus yang bernilai? Maka bisa dijadikan bisnis untuk mahasiswa yang menjanjikan. Kemampuan tersebut seperti desain grafis, programming atau membuat website, menulis, menerjemahkan bahasa, data entry, marketing, dan masih banyak lagi. 

Di zaman digital yang canggih ini, kamu bisa mempromosikan keahlian khusus ini secara online. Untuk itu, cobalah mulai sekarang branding diri di internet melalui media sosial atau blog. Dengan begitu, orang lain akan bisa mengetahui keahlian yang kamu miliki.


Membuka Jasa Les privat

Bisnis jasa satu ini, cenderung berfokus pada kemampuan akademik. Jika kamu percaya diri dengan penguasaan akademik, maka bisa jasa les privat di rumah untuk anak sekolah hingga kuliah. Jika kondisi rumah tidak memungkinkan, maka bisa datang ke rumah murid.

Biasanya tarif les private ini berkisar di Rp 100 ribu hingga Rp 250 per pertemuan. Lumayan bukan? Jika tekun dengan bisnis satu ini dan memiliki skill mengajar yang bagus, bukan tidak mungkin jika penghasilan yang didapatkan akan setara dengan para pekerja kantoran.


Menjual Barang Secara Online

Salah satu bisnis untuk mahasiswa yang tidak kalah menjanjikan adalah toko online. Dimana dalam bisnis ini kamu bisa menjual berbagai macam barang seperti sepatu, baju, aksesoris, makanan, pernak pernik, kosmetik dan masih banyak lagi.

Meskipun seorang mahasiswa, namun target pasar tidak hanya teman kampus saja, tetapi juga pelanggan lain yang lebih luas.

Dalam menjalankan bisnis toko online ini, maka bisa memanfaatkan berbagai situs media sosial ataupun marketplace dengan maksimal. Nah, untuk detailnya kamu bisa cek gimana cara memulai bisnis online dari nol

Itulah beberapa ide bisnis yang cocok untuk para mahasiswa yang butuh uang tambahan ataupun pengalaman berbisnis. Tapi perlu diingat, meskipun minim modal dan mudah dilakukan namun semua bisnis memiliki risiko meskipun hanya kecil.

Untuk itu, kamu harus tahu apa saja yang menjadi tantangan dan kekuatan bisnis yang akan dijalankan. Selalu berfikir out of the box untuk mendapatkan alternatif sebagai solusi masalah.

Jangan lupa, untuk selalu konsisten dan bersabar dalam menjalankan usaha. Semoga sukses! Buat kamu yang mau request untuk pembahasan selanjutnya. Jangan lup sign up, follow dan comment di bawah ini, ya!