Bisnis vs Pedagang
Likes
Sering kali banyak orang beranggapan bahwa bisnis versus dagang adalah hal yang sama. Namun, apabila kamu telusuri lebih lanjut maka keduanya merupakan hal yang cukup berbeda.
Sehingga, bagi kamu yang ingin terjun di dunia ini tentunya haruslah paham.Di dalam berbisnis, biasanya seseorang akan mampu untuk melihat nilai maupun kesempatan kesempatan yang terlihat dibandingkan dengan pedagang.
Untuk itu, bagi kamu yang masih bingung akan keduanya, maka sebaiknya bisa menyimak ulasan berikut.
Dari Segi Kebutuhan Waktu
Pada umumnya, seorang pedagang akan membutuhkan waktu yang lebih banyak di dalam menjalankan usahanya.Hal ini dikarenakan ia menjalankan usahanya sendirian. Sehingga, pedagang akan memiliki waktu yang sedikit untuk berinteraksi dengan relasi.
Sementara itu, pebisnis akan lebih memiliki waktu yang sedikit di dalam mengawasi usahanya. Pasalnya ia telah memiliki tim yang bertugas dalam bagian tersebut.
Sedangkan pebisnis sibuk dengan menghabiskan waktunya untuk menjalin relasi ke banyak orang.
Dari Segi Sistem Kerja
Jika dilihat dari sistem kerjanya, bisnis versus dagang memiliki sistem yang berbeda. Diibaratkan pedagang akan menjalankan usahanya seorang diri, tanpa adanya campur tangan dari orang lain.Hal ini tentu saja sangat berkebalikan dengan para pebisnis.Dimana untuk pebisnis telah memiliki sistem dan ada pula bagian manajemen.
Sehingga, tugas utamanya adalah hanya memantau bagaimana kinerja dari tim dan juga pegawainya. Sehingga, pebisnis tidak bisa untuk menjalanan bisnisnya sendiri.
Dari Segi Cara Mandapatkan Uang
Meskipun sama sama memiliki tujuan untuk bisa menghasilkan uang, namun pebisnis dan pedagang memiliki sudut pandang yang berbeda.Dimana untuk pedagang sendiri, biasanya akan mementingkan cara bagaimana untuk mendapatkan uang setiap harinya.
Uang tersebut, nantinya akan digunakan untuk melanjutkan kegiatan berdagang esok harinya.
Dapat dikatakan bahwa siklus perputaran uang dari pedagang tergolong stabil dan itu itu saja. Hal itulah menjadi beda antara bisnis versus dagang.
Pebisnis pun juga demikian, dimana ia memikirkan cara untuk mendapatkan uang setiap harinya.
Akan tetapi, perbedaan akan terlihat bahwa seorang pebisnis akan memikirkan cara dan solusi agar selalu menghasilkan uang atau pendapatan.
Sehingga, pebisnis beserta timnya akan membentuk sistem dan membuat strategi pemasaran agar produk yang dibuatnya menjadi laku di pasaran.
Dengan adanya sistem tersebut, nantinya uang pun akan datang kepada mereka. Ini salah satu hal yang sering disebutkan Robert T Kiyosaki mengenai mindset untuk jadi kaya.
Dari Segi Memandang Konsumen
Antara pebisnis dan pedagang juga terjadi perbedaan ketika memandang konsumen. Hal ini sangat terlihat, dimana pedagang menganggap konsumen adalah sumber uang.Sehingga, ia pun akan mematok harga yang tinggi untuk mendapatkan keuntungan yang berlipat.Hal ini tentu saja akan berbeda dengan pebisnis yang menganggap konsumen sebagai sesuatu yang perlu dijaga.
Sehingga, pebisnis akan cenderung menjaga hubungan baik dengan pelanggan, agar tetap menjadi konsumen yang setia.
Untuk itu, tak jarang kamu akan menemuan seorang pebisnis yang memberikan harga terbaik untuk konsumennya.
Bahkan tak jarang, ia pun akan memberikan promo dan diskon menarik sehingga pelanggan pun akan lebih puas dan menjadi loyal customer.
Dari Segi Perencanaan
Untuk bisnis versus dagang, juga bisa kamu lihat dari segi perencanaannya. Dimana untuk seorang pedagang sering kali tidak terlalu berpatok dalam perencanaan.Ketika mendapati dagangannya terjual dengan habis setiap harinya, maka telah membuatnya senang.
Tentu saja hal ini akan berbeda dengan pebisnis yang akan memiliki banyak sekali rencana. Mulai dari rencana jangka pendek, rencana jangka menengah dan rencana jangka panjang untuk usahanya.
Untuk itu, menurut ulasan tersebut dapat dikatakan jika konsep bekerja untuk mencari uang adalah yang dimiliki oleh pedagang.
Sedangkan untuk pebisnis memiliki konsep bekerja untuk memiliki aset yang menghasilkan keuntungan. Jadi, kamu pilih yang mana?
Simak Juga: Mengapa Pendiri ZARA Amancio Ortega Pakai Baju yang Sama Terus?
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.