Kena PHK, Kerja di Luar Negeri Mungkin Bisa Jadi Solusi?

Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) adalah hal yang tidak bisa dihiGambar: HukumOnline

Like

Covid-19 yang pernah terjadi, tidak hanya berdampak pada sektor kesehatan saja, tetapi sektor ekonomi dan sosial. Nyatanya, wabah ini membuat banyak orang mengalami Pemutusan Hubungan Kerja (PHK). Lalu, muncul pertanyaan apakah kerja di luar negeri bisa jadi solusi?

Kondisi seperti ini tentunya tidak diinginkan oleh siapapun, tidak hanya bagi karyawan, tetapi juga perusahaan. Secara singkat karyawan tentu akan kehilangan sumber mata pencaharian. Sedangkan, perusahaan akan kehilangan aset yang dapat membantu meningkatkan perkembangan perusahaan.

Hal tersebut akan memberikan dampak pada kehidupan sehari-hari dan kesulitan dalam mendapatkan serta mengelola finansial.

Namun bagi pekerja yang kena dampak PHK, memiliki pilihan untuk tetap bekerja di dalam negeri atau bahkan ke luar negeri. Lantas mengapa memilih bekerja di luar negeri? Bukankah itu hal yang sulit dilakukan bagi para PHK?

Baca Juga: Solusi Menghadapi Badai PHK, Salah Satunya Kerja di Luar Negeri!


Bekerja di luar negeri bukanlah menjadi alasan yang sulit untuk dilakukan, melainkan hal tersebut adalah langkah strategis dalam memperkaya karir dan pengalaman hidup, mengingat dalam era globalisasi saat ini bekerja di luar negeri bukan lagi hanya tren. Membuka diri terhadap berbagai peluang karir internasional serta pengembangan profesional.

Bekerja di luar negeri bukan hanya sekedar mengubah lokasi geografis saja, melainkan membuka diri terhadap perspektif dan cara hidup.

Pengalaman bekerja di lingkungan yang berbeda secara budaya bisa memperluas pemahaman tentang dunia bisnis secara global.

Jadi, tidak hanya mengekspos diri terhadap praktik bisnis saja tetapi mengetahui bagaimana pasar global beroperasi;

Dengan cara eksposur budaya jadi apabila bekerja di negara lain pekerja PHK bisa merasakan dan memahami budaya kerja yang berbeda. Belajar bagaimana bisnis dilakukan di berbagai belahan dunia dan faktor-faktor seperti budaya dan konteks sosial yang mempengaruhi keputusan bisnis.

Bekerja di luar negeri memberi kesempatan untuk membangun jaringan profesional yang luas dan intenasional.