Rahasia Awet Muda ala Orang Jepang, Ternyata Ini Resep Dietnya!

Ingin Awet Muda? Diet Sehat ala Jepang Ini Bisa Jadi Solusinya! (Sumber gambar: Freepik)

Ingin Awet Muda? Diet Sehat ala Jepang Ini Bisa Jadi Solusinya! (Sumber gambar: Freepik)

Like

Hai, Be-emers!

Siapa sih yang nggak mau awet muda? Pasti semua ingin kulit tetap kencang, tubuh sehat, dan energi selalu prima, kan?

Nah, salah satu rahasia untuk mencapai itu bisa kamu temukan di budaya makan orang Jepang. Mereka terkenal dengan pola makan sehat dan umur panjang.

 

Rahasia Awet Muda ala Orang Jepang

Penasaran bagaimana caranya? Yuk, simak rahasia diet ala orang Jepang yang bisa bikin kamu tetap sehat dan awet muda!

1. Konsumsi Ikan yang Kaya Omega-3

Orang Jepang sangat gemar mengonsumsi ikan, terutama jenis ikan yang kaya omega-3, seperti salmon dan tuna.

Baca Juga: Tokyo Futari Hitori, Aplikasi Kencan Buatan Pemerintah Jepang, Mampukah Dongkrak Angka Pernikahan?


Omega-3 sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung dan melawan peradangan dalam tubuh. Selain itu, asam lemak omega-3 juga baik untuk menjaga elastisitas kulit, sehingga kamu bisa tampak lebih muda.
 

2. Porsi Kecil, Nutrisi Maksimal

Be-emers, orang Jepang terbiasa makan dengan porsi kecil namun seimbang. Mereka selalu memperhatikan variasi makanan yang mereka konsumsi.

Piring mereka biasanya diisi dengan sedikit nasi, protein (ikan atau tahu), sayuran, dan sup miso. Pola makan seperti ini mencegah kita makan berlebihan dan memastikan asupan nutrisi terpenuhi dengan baik.