Suka Fashion Vintage? Simak Tips Ini Sebelum Membeli Produknya

Vintage - Canva

Vintage - Canva

Like

Old but gold. Mungkin itu jadi ungkapan yang pas buat tren fesyen bergaya jadul alias vintage.

Meskipun "jadul", tapi gaya busana masa lalu, memang enggak ada matinya! Soalnya, era tersebut punya karakteristik yang sangat ikonik.

Menurut Luz Claudio, tren pakaian vintage sebenarnya telah dimulai sejak Perang Dunia I, sebagai gagasan untuk menggunakan kembali pakaian karena kekurangan tekstil lho. 

Berbeda dengan masa sekarang, dimana brand fashion ternama seperti Louis Vuitton, Chanel, hingga Prada justru memproduksi berbagai produk bergaya vintage dengan harga selangit. Meski begitu, produk hasil karya desainer ternama dunia tersebut kerap diburu di pasaran.

Ternyata, memilih produk vintage juga enggak bisa sembarang nih, Be-emers. Nah, dikutip dari laman Bisnis, ini yang bisa kamu lakukan sebelum beli produk vintage.
 

Hubungi Penjual

Terutama buat kamu yang mau beli tas vintage buatan desainer, ada baiknya untuk kamu menghubungi penjual dengan reputasi terbaik. Meskipun bekas, setidaknya kamu bisa mendapatkan harga dan kualitas yang sesuai lho.


Soalnya nih, tas rancangan desainer itu memang jauh lebih mahal dari yang lainnya. Makanya, kamu harus beli di penjual yang terpercaya buat mendapatkan barang yang asli, alias bukan “KW super”.

Namun, jangan batasi juga pilihan kamu di sejumlah website yang menyediakan barang vintage. Siapa tahu, barang yang kamu incar ada di sana.
 

Perhatikan Prosedur, Ongkir, dan Biaya Retur

Kalau kamu beli langsung di toko, kamu lebih mudah untuk memeriksa kondisi tas/produk vintage-nya secara langsung. Mulai dari lapisan luarnya, saku, resleting, dan sebagainya.

Sedangkan kalau kamu beli secara online, risikonya, kamu akan lebih sulit untuk melakukan hal tersebut. Makanya, kamu perlu cari platform atau web yang menampilkan gambar secara real dan detil tentang produk tersebut.

Kamu juga perlu membaca dengan cermat deskripsi lengkapnya dan detil kebijakan platform belanja seperti ongkos kirim dan biaya/proses retur (pengembalian barang). Jadi, kamu akan lebih aman ketika berbelanja.