Manfaat & Tips Memulai Olahraga Yoga yang Bisa Kamu Terapkan!

Pentingnya, Manfaat, dan Tips Olahraga Yoga untuk Mendukung Penggapaian Cita-cita. Sumber gambar Adobe Express

Pentingnya, Manfaat, dan Tips Olahraga Yoga untuk Mendukung Penggapaian Cita-cita. Sumber gambar Adobe Express

Be-emers, seorang Jack Ma yang merupakan pendiri Alibaba di buku yang berjudul Alibaba, Kerajaan yang dibangun oleh Jack Ma karya Duncan Clark, setelah kesuksesannya, banyak menginvestasikan uangnya di dunia kesehatan dan olahraga. Dengan alasan, “generasi muda patut diberi harapan dengan kesehatan yang baik”.
 
Di buku lain yang berjudul Bagaimana Kerja yang Produktif itu? Karya Heny Sulistiyani, juga dinyatakan bahwa menjaga kesehatan dengan berolahraga raga yoga sangat penting, karena berkaitan dengan pengelolaan waktu.
 
Dan satu lagi buku yang akan aku sebutkan yaitu The Successful Mistake karya Matthew Turner. Di situ dituliskan bahwa salah satu contoh kesalahan, yang mungkin sebenarnya juga dilakukan oleh banyak orang, ketika mengejar cita-cita adalah, tidak mempedulikan kesehatan yang antara lain dilakukan dengan tidak berolahraga. 
 
Jadi Be-emers menggapai cita-cita dengan mendukungnya lewat berolahraga itu penting. Be-emers bisa memilih salah satunya dengan olahraga yoga.
 

Manfaat Olahraga Yoga untuk Kesehatan & Produktivitas

Berikut adalah manfaat olahraga yoga untuk kesehatan & produktivitas yang perlu kamu ketahui: 

  1. Menjaga kesehatan badan itu sendiri
  2. Tidak kehilangan waktu. Yaitu karena badan yang sehat, tidak sakit, dapat terus melakukan aktivitas dan mengejar cita-cita sehingga tidak kehilangan waktu
  3. Menjaga ketenangan
  4. Meningkatkan kepercayaan diri. Lewat  postur badan yang lebih baik.
  5. Menghindari penyesalan. Terutama penyesalan kehilangan badan yang sehat dan bagus, karena tidak mengalokasikan waktu untuk olahraga.
 

5 Tips Memulai Olahraga Yoga Supaya Lebih Sehat

Berikut adalah 5 tips untuk kamu yang baru mau mulai mencoba olahraga yoga supaya lebih sehat ya Be-emers:
 

1. Pilih Instruktur yang Tepat 

Be-emers beberapa waktu lalu, penulis suka melakukan yoga, tetapi sendirian. Hanya mengandalkan YouTube atau media sosial lain.

Tetapi belakangan, penulis belajar bahwa, berolahraga yoga sebaiknya bersama seorang instruktur.
 
Hal ini karena instruktur tersebut akan: 1) memperbaiki gerakan kita jika gerakan kita salah; 2) akan memilihkan jenis gerakan-gerakan yang cocok untuk usia dan kondisi badan kita, 3) akan memberi tahu jika latihan sudah cukup atau kurang, dan sebagainya.
 

2. Lakukan Bersama-Sama 

Ini juga pengalaman penulis ya. Berolahraga yoga jika dilakukan sendirian bisa sangat membosankan, melelahkan, membuat putus asa, dan membuat mengantuk. 
 
Hal ini karena rata-rata musik yang menjadi latar belakang olahraga yoga membuat mengantuk.
 
Selain itu, pertanyaan seperti, “gerakan ini benar atau salah ya? Kira-kira bikin cidera atau enggak ya?” terus berulang-ulang di dalam hati, sehingga menyebabkan frustasi dan putus asa.
 
Jadi, sebaiknya lakukan olahraga yoga bersama teman, dan balik lagi, sebaiknya lebih baik lagi dengan seorang instruktur.
 

3. Ikuti Gerakan yang Mudah Terlebih Dahulu

Jika Be-emers berlatih yoga dengan seorang instruktur, pastinya Instruktur tersebut akan memilihkan gerakan untuk pemula yang mudah dan sederhana.
 
Namun jika Be-emers masih berlatih yoga sendiri karena berbagai alasan, baik studio yoga masih jauh atau yang lain, maka kamu bisa memilih gerakan-gerakan yang mudah terlebih dahulu.
 
Hal ini tentu saja, selain mengurangi tingkat stres dan tidak nyaman karena kesulitan gerakan dan khawatir gerakannya barangkali salah, juga akan membuat kamu lebih enjoy mengerjakannya.
 

4. Sesuaikan Kemampuan Badan

Berbeda dengan memilih gerakan yang mudah dan sederhana, berlatih yoga dengan menyesuaikan badan itu berkaitan dengan sudah lelah atau belum kondisi badan kita.
 
Lagi, jika Be-emers berlatih dengan seorang instruktur, mungkin Instruktur tersebut akan memahami kondisi badan kita jika badan kita lelah atau hanya pura-pura lelah agar latihan berhenti.
 
Tetapi jika berlatih sendiri, Be-emers harus benar-benar jujur kepada diri sendiri. Selain itu, para pelatih yoga di YouTube atau media lain, kalau kamu perhatikan, juga biasanya berulang kali mengingatkan kita agar gerakan kita, baik cepat atau lambatnya, durasi waktunya, dan lain-lain, disesuaikan dengan kondisi badan kita masing-masing.
 

5. Pelajari Teorinya

Baik berlatih bersama seorang instruktur atau sementara masih harus berlatih sendiri, jangan lupa untuk terus tingkatkan pengetahuan mengenai yoga dengan membaca teori-teorinya ya Be-emers.
 
1) Agar tambah semangat berlatihnya, 2) agar mengetahui arti dibalik gerakan tertentu, 3) biar tahu “Do's and Don'ts”-nya, 4) “pros and cons”-nya, 5) “advantages and disadvantages”-nya, dan sebagainya.