Selamatkan Keuangan Kamu, Ini Cara Menghindar dari Teman yang Toxic 

Friends - Canva

Friends - Canva

Like

Circle atau lingkungan kamu bisa saja mempengaruhi segala pola tingkah laku kamu lho, Be-emers. Soalnya, sebagai makhluk sosial, kita cenderung terbawa untuk meniru orang-orang di sekitar.

Misalnya, kamu punya circle pertemanan yang suka banget olahraga, bisa jadi, kamu akan terpengaruh untuk melakukan hal yang sama. Secara enggak sadar, kalian akan saling mempengaruhi satu sama lain.

Namun, ada juga circle yang ternyata bisa memberikan pengaruh untuk bikin kamu jadi boncos. Teman yang toxic seperti mengajak kamu untuk lebih konsumtif adalah salah satunya.

Eits, tapi bukan berarti kamu harus membenci teman atau lingkungan yang seperti itu ya. Kamu hanya perlu melakukan sejumlah hal bijak untuk menghindarinya tanpa melukai perasaannya.

Dikutip dari laman Bisnis, ini yang bisa kamu lakukan untuk menghindari teman yang toxic, supaya keuangan kamu tetap aman.


Baca Juga: Melawan Kebiasaan Konsumtif di Tengah New Normal
 

Kasih Saran Alternatif yang Lebih Murah

Kalau ada yang murah, kenapa harus beli yang mahal?

Biar hemat, kamu bisa menghindari ajakan hedon teman kamu dengan menawarkan opsi atau alternatif yang lebih murah.

Misalnya, teman kamu mengajak makan di restoran ternama, nah kamu bisa tawarkan opsi makanan pinggir jalan yang paling enak dan recomended dengan alasan mencari sesuatu yang berbeda dari biasanya.

Atau kamu bisa kasih opsi kegiatan yang lebih hemat seperti berkemah ketimbang staycation di hotel berbintang, hingga masak menu yang lagi viral ketimbang cuma pesan secara online.
 

Pilih Prioritas Lingkungan

Sebaiknya, kita bisa berteman dengan siapapun tanpa memandang status atau bahkan tanpa berdasarkan jumlah followers media sosial, hingga berdasarkan pertanyaan “berapa harga outfit lo?”.

Pertemanan yang baik memang enggak berdasarkan uang atau popularitas. Namun, ada kalanya kamu juga lebih memilih untuk memprioritaskan mana teman kamu yang enggak terlalu sering mengajak untuk jadi konsumtif.

Namun, jangan sampai kamu kehilangan teman kamu yang lain ya! Ingat, hal ini juga balik lagi ke diri kamu sendiri. kalau kamu tegas dan punya pengetahuan yang cukup dalam hal keuangan, kamu enggak bakal gampang terpengaruh untuk jadi konsumtif kok.

Baca Juga: Ini Tips Mengelola Keuangan untuk Generasi Milenial ala OJK