Tren Cashless, Platform Ini Punya E-Money Berbasis Komunitas

E-Money - Canva

E-Money - Canva

Like

Kamu lebih suka bawa uang tunai atau kartu kredit/debit nih, Be-emers?

Berdasarkan data Bank Indonesia, per Agustus 2020, jumlah kartu kredit yang beredar sekitar 17, 2 juta. Sedangkan untuk jumlah kartu ATM+debit yang beredar, yakni sebesar 192,69 juta lho!

Bahkan, pada April 2020, penggunaan uang elektronik (e-money) meroket hingga mencapai 412,1 juta.

Penggunaan kartu maupun e-money untuk transaksi keuangan memang sudah jadi kebiasaan nih, terutama di kota-kota besar. Soalnya, hal itu dinilai membuat segala transaksi jadi lebih efisien ketimbang dengan uang tunai.

Baca Juga: Perlu Enggak Sih Punya Lebih dari Satu Kartu Kredit?


Nah, seiring semakin tinggi tren penggunaan e-money di Indonesia, Jatelindo diketahui punya platform e-money untuk memberikan kemudahan transaksi bagi komunitas nih, Be-emers.

Perusahaan biller aggregator itu mengembangkan ekosistem transaksi digital dengan meluncurkan e-money FELLO. Menurut Direktur Utama PT Jatelindo Idham Hadju, dikutip dari Bisnis, komunitas enggak cuma jadi tempat berkumpul dan mengekspresikan kesamaan saja.

Melainkan, komunitas telah bertransformasi sebagai peluang bisnis. Tren tersebut pun mendorong komunitas untuk berinovasi dalam memaksimalkan potensi ekonomi.

Sayangnya, enggak semua komunitas punya waktu cukup untuk mengorganisasikan hal-hal teknis sehubungan dengan aktivitas mereka. Alhasil, lantaran kesibukan pengurus dan anggotanya, beberapa hal seperti iuran anggota komunitas dan aktivitas keuangan lainnya mengalami kendala.

Makanya, komunitas pun didorong untuk terbiasa dengan kebiasaan baru dalam setiap kegiatannya. Salah satunya, yakni dengan penggunaan e-money.

Adapun, sudah ada lebih dari 100 ribu jaringan komunitas mitra Payment Point Online Bank (PPOB) dan komunitas lainnya yang telah memanfaatkan layanan e-money ini. Pihak Jatelindo sendiri juga diketahui menargetkan sedikitnya 10 komunitas bakal menjadi mitra FELLO sampai akhir tahun ini.

Baca Juga: BNI Gandeng GoPay Nih Buat Permudah Isi Ulang TapCash