Usaha Online Makanan Yang Terbaik Menurut Forbes (Sumber: Pixabay)
Likes
Jika ditelaah secara mendasar, makanan merupakan kebutuhan pokok manusia yang harus dipenuhi setiap harinya. Tak heran, kesempatan tersebut dijadikan sebagai ajang bisnis yang menguntungkan. Lantas, apa saja bisnis kuliner online terbaik versi Forbes? Berikut ulasannya.
Katering Bento
Dewasa ini, usaha katering bento semakin digandrungi oleh banyak orang. Pada umumnya, katering bento memiliki kesamaan seperti usaha katering lainnya. Namun, yang membedakan ialah pengemasan dan bentuknya.
Sesuai dengan namanya, katering bento dikemas dalam bentuk bento ala negara Jepang. Biasanya, target penjualan usaha ini merupakan anak anak kecil. Pasalnya, tampilan bento yang lucu dan menggemaskan dinilai mampu menarik minat anak anak.
Jika kamu tertarik mendirikan usaha katering bento, maka pastikan nilai gizi dan kualitas rasa dapat disukai anak anak. Agar makin kreatif, kamu bisa mengemasnya dengan berbagai bentuk dan memajang foto di media sosial yang kamu miliki.
Makanan Sehat
Diluaran sana, usaha online makanan sehat masih banyak digandrungi para pencinta pola hidup sehat. Hal tersebut bisa kamu manfaatkan untuk mendirikan sebuah bisnis olahan makanan sehat.
Gaya hidup sehat kini mulai dilirik oleh masyarakat luas, terutama di kawasan perkotaan. Sebagai contoh, kamu bisa memulai bisnis makanan sehat dengan menyediakan layanan diet mayo, makanan vegetarian, makanan organik, dan kuliner sehat lainnya.
Agar lebih meyakinkan, kamu bisa bekerja sama dengan pakar ahli gizi yang lebih memahami nutrisi asupan yang sebaiknya dikonsumsi tubuh. Dengan demikian, target pasar yang sudah kamu tentukan akan tercapai secara tepat.
Frozen Food
Salah satu tantangan terberat yang dihadapi para pengusaha kuliner, ialah daya tahan makanan. Apalagi jika ada pesanan makanan yang harus diantar ke luar kota maupun luar provinsi. Perjalanan yang membutuhkan waktu lama, sering membuat produk kuliner tak dapat dikirim.
Namun melalui bisnis frozen food, kamu bisa mengatasi perihal daya tahan makanan. Sesuai dengan namanya, frozen food merupakan usaha online makanan yang sudah dikemas dalam bentuk beku. Dengan demikian, makanan tersebut bisa awet dan tahan berhari hari.
Biasanya, produk frozen food berupa daging, nugget, tempura, bakso, ayam, dan masih banyak lainnya. Jadi, ketika mengonsumsi makanan beku tersebut pembeli hanya perlu memasak atau menghangatkannya saja.
Baca juga: Bisnis Vs PNS? Harus Pilih Satu Ya!
Cookies Atau Kue Kering
Bisnis makanan terbaik yang juga disarankan Forbes, ialah kue kering atau cookies. Jika roti atau cake tidak memiliki daya tahan yang terlalu lama, maka kue kering bisa menjadi pilihan bisnis yang sangat tepat.
Ada banyak sekali jenis cookies yang bisa dijajakan, mulai dari Nastar, Egg Roll, Kastengel, dan lain lain. Agar lebih menarik, kamu bisa mengemasnya dengan menggunakan bungkusan kekinian.
Lauk Olahan Kering
Jika frozen food merupakan makanan berupa olahan beku, maka terdapat produk makanan berdaya tahan tinggi lainnya yang bisa dijadikan sebagai bisnis. Lauk olahan kering, merupakan sebuah bisnis yang digandrungi banyak orang, pasalnya daya tahan usaha online makanan ini cukup tinggi.
Ada banyak sekali bisnis kuliner yang bisa dijajakan secara online. Kamu hanya perlu memilih produk mana yang sesuai kemampuan dan keinginan. Sebagai saran, sesuaikan budget atau modal awal bisnis agar meraih keuntungan yang maksimal.
Baca juga: Peluang Bisnis Pasca Corona yang Bisa Dilakukan di Rumah!
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.