Arti Pandemi Bagi Pelajar

Mengasah kreativitas demi masa depan (sumber gambar: @just.dina23)

Mengasah kreativitas demi masa depan (sumber gambar: @just.dina23)

Like

Suatu komersial di TV mengatakan "tahun 2020 ini banyak terjadi hal baru" benar adanya pernytaan tersebut hal baru itu mencangkup tata cara hidup, pengalaman, perilaku dan lainnya. Memang benar hal tersebut mengagetkan tapi bukan berarti buruk. Salah satu hal baru bagi pelajar adalah belajar di rumah

Ya belajar di rumah hal yang selalu diidam-idamkan para pelajar, sehari? masih menyenangkan, seminggu? udah mulai kangen temen sih tapi gapapa lah, sebulan? Setahun? Waduh rasanya otak bisa tumpul tuh. Seharian kerjaannya cuma main games, tidur, sekali kali mungkin membaca buku dan lainnya
Tapi bukannya waktu luang itu yang sering disuarakan oleh pelajar, waktu luang untuk mengeksplor diri, waktu luang untuk menjadi lebih kreatif. 

Predikat sistem pendidikan terbaik di dunia dipegang oleh negara finlandia, mangapa hal itu bisa terjadi, dari referensi yang saya baca salah satu alasannya karena waktu yang tersedia untuk "belajar menjadi manusia" lebih banyak dari pada duduk di dalam kelas dan medengarkan guru berbicara, mengapa hal tersebut menjadi keunggulan? Karena para pelajar yang lebih bebas menentukan spesialisasi diri secara khusus bagi kehidupan mereka kedepannya dan menjadi lebih inovatif

Sekarang mari kita berkaca pada kenyataan. Mungkin kita memang terbiasa "disuapi" oleh guru untuk mendapat ilmu ilmu baru, sedangkan sekarang saat keadaan memisahkan para pelajar kebingungan memahami pelajaran yang sulit untuk dibayangkan dan diterapkan dalam kehidupan, eitss tapi bukannya tujuan kita belajar itu untuk menerapkan ilmu dan mempermudah hidup.

Mungkin ada orang yang bingung sebenarnya pelajaran di sekolah itu diterapkannya kapan sih, apakah relevan saat kita akan membeli siomay cara memesannya dengan ilmu SPLDV (sistem persamaan linear dua variabel). Ilmu ilmu tersebut pasti berguna tapi tidak untuk semua orang/keadaan


Terus apa dong menurut penulis ilmu yang berguna itu (tanya pembaca) 
Hmmm kalau menurut saya kreativitas adalah hal yang sangat dibutuhkan pada saat saat seperti ini, karena saat keadaan penuh dengan tekanan seperti saat ini butuh yang namanya inovasi untuk menyelesaikan masalah yang ada dan hal tersebut dimunculkan dengan kreativitas. 

Bagi pembaca yang masih bingung apa itu kreativitas saya akan mengutip artinya dari KBBI

kre·a·ti·vi·tas /kréativitas/ 
1.  n kemampuan untuk mencipta; daya cipta; 
2. n perihal berkreasi; kekreatifan

Kreativitas tersebut dapat dilatih dengan mulai mencipkan hal hal kecil mungkin seperti karya tulis, puisi, cerita, poster, video hingga hal hal yang lumayan menantang seperti membuat program, game, lagu, animasi maupun mencoba mencari ide untuk menyelesaikan permasalahan, jangan lupa juga selalu membaca maupun menonton ilmu baru agar pemikiran selalu terasah. 

Mungkin sekarang kita "hanya" pelajar tapi jangan dianggap remeh, kita harus mempersiapkan diri untuk menyelesaikan masalah masalah yang sekarang mulai tercipta karena kitalah pemimpin masa depan bangsa. kita pemegang tongkat estafet selanjutnya maka persiapkan diri dengan sungguh sungguh.
SALAM PELAJAR, PEMIMPIN MASA DEPAN