Twitter Punya Fitur Berbayar! Ladang Cuan Baru buat Content Creator?

Twitter - Canva

Twitter - Canva

Like

Sejak kemunculannya di tahun 2006, Twitter kini telah menjadi salah satu media sosial paling populer di dunia. Kamu salah satu pengguna aktif Twitter enggak nih, Be-emers?

Menurut data Forbes, Twitter telah di-download sebanyak 25 juta kali sepanjang 2020 lho!

Enggak hanya itu, kehadiran Twitter juga kerap menjadi sorotan karena banyak tokoh dunia yang menggunakan Twitter sebagai wadah pendapat, hingga kampanye.

Makanya, pihak Twitter pun terus mengembangkan platformnya. Bahkan, dikabarkan kalau media sosial yang berbasis di California, Amerika Serikat itu kini memperkenalkan fitur baru, yakni “Super Follows”.

Baca Juga: Gimana Bisa Trending di Twitter? Yuk, Intip Prosesnya


Diketahui dari laman Bisnis, fitur Super Follows itu bakal menyediakan ruang buat para Content Creator, jurnalis, hingga para pembuat informasi lainnya untuk mengenakan biaya langganan buat para followers lho!

Enggak cuma itu, fitur Super Follow juga memungkinkan para pembuat konten untuk menyediakan konten eksklusif di akunnya. Wah, boleh juga nih!

Terus, kira-kira berapa biayanya?

Jadi, berdasarkan informasi dari Verge, para pengguna Twitter nantinya bakal dikenakan biaya US$4,99 buat menikmati fitur Super Follows nih, Be-emers.

Dari sisi content creator hingga media, tentu saja hal ini jadi momen atau peluang yang menarik. Bukan dari segi eksklusif kontennya, para pembuat konten atau berita juga bisa mendapatkan “reward” dan pundi-pundi cuan dari Twitter.

Adapun, selain Super Follows, Twitter juga telah meluncurkan fitur baru lainnya kayak Communicaties, hingga Fleets (fitur story ala Twitter).

Selain itu, dari catatn Forbes, Twitter juga memberikan keleluasaan kepada pengguna tentang siapa yang dapat membalas tweet mereka.

Jadi, sudah siap meraup cuan dari konten di Twitter?