Ragu Mau Jalan-Jalan di Tengah Pandemi? Ini yang Perlu Kamu Pertimbangkan 

Travel - Canva

Travel - Canva

Like

Jalan-jalan bisa jadi solusi alternatif untuk menghilangkan segala stress dan kejenuhan yang kamu alami lho, Be-emers. Namun, di tengah pandemi Covid-19, enggak sedikit juga orang yang ragu mau jalan-jalan.

Apakah kamu salah satu yang lagi galau saat mau jalan-jalan?

Bepergian di tengah pandemi memang cukup membuat sebagian besar orang merasa kurang nyaman. Bayangin, kamu harus melakukan tes SWAB atau PCR untuk bisa berpergian ke luar kota sambil tetap mematuhi protokol kesehatan.

Bisa dibilang, perjalanan enggak lagi hanya centang kemana kamu ingin pergi dan berapa biayanya. Masalah kesehatan diri dan orang lain juga harus kamu pertimbangakan dengan baik.

Baca Juga: Tren Staycation, Startup Travel Masih Belum Bisa Bangkit?
 

Pertimbangkan Tren Liburan yang Ramai di Media Sosial

Mungkin kamu sering banget lihat para influencer atau mungkin kerabat terdekat yang asyik jalan-jalan meski di tengah pandemi. Kelihatannya menyenangkan, tapi kamu masih ragu.


Dikutip dari The New York Times, Professor Pemasaran dari di Tepper School of Business di Universitas Carnegie Mellon bernama Jeff Galak, mengatakan kalau orang kadang-kadang membuat keputusan berdasarkan ke mana harus bepergian dan apakah akan bepergian berdasarkan yang dilakukan teman-teman mereka.

Ia menilai, kalau semua orang yang berpikiran sama melakukan liburan, enggak menutup kemungkinan kamu akan berpikir hal itu mungkin kurang berisiko dari yang dikira sebelumnya.

Di satu sisi, banyak influencer yang “di-endorse” untuk mempromosikan tempat wisata guna meningkatkan pengunjung di tengah pandemi. Bahkan, banyak juga yang menawarkan paket hemat serta protokol kesehatan yang diterapkan cukup aman.

Menurut Jeff, hal itu wajar terjadi. Jika perusahaan bisa menempatkan produknya pada sesuatu yang kita tonton atau menemukan influencer yang benar-benar tertarik dengan produk tersebut, kemungkinan besar kita akan memperhatikannya dan tertarik.

Meski begitu, tentunya upaya yang dilakukan orang untuk tetap aman masih bisa menjadi bumerang kok. Soalnya, enggak ada yang bisa menjamin kamu bisa bebas dari virus Covid-19 selama menjalani liburan di tempat wisata.

Untuk itu, sebaiknya, tetap utamakan protokol kesehatan saat liburan ya, Be-emers. Kamu pun bisa melakukan alternatif liburan seperti menonton streaming film, baca buku, dan mencoba hobi baru lainnya di rumah.

Baca Juga: 3 Langkah Traveller Mengatur Keuangan