Update Saham Bisnis Muda, Edisi 22 Juni 2020

Update Saham Bisnis Muda

Update Saham Bisnis Muda

Like

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini cenderung fluktuatif, Be-emers. Dibuka dengan naik di level 4.952,21, IHSG bergerak naik-turun di sesi pertama perdagangan di bursa hari ini (22/6).

Sempat berada di level 4.955,013 di 30 menit pertama, dilansir dari Bisnis.com, pergerakan IHSG cenderung bergerak di kisaran 4.938,05 hingga 4.957,53. Dalam kisaran tersebut, ada 138 saham yang menguat dan 146 saham melemah.

Adapun, saham emiten perbankan big caps kayak BMRI, BBRI, dan BBNI cukup jadi penekan IHSG di zona merah pagi ini. Selain itu, naik-turunnya IHSG ini seiring pergerakan bursa Asia yang bervariasi juga.
 

Kinerja Emiten

Meskipun pelonggaran kebijakan pembatasan sosial sudah berjalan, namun bukan berarti membuat sejumlah emiten jadi bersantai ria. Apalagi, kondisi ekonomi yang masih bergerak fluktuatif, bikin sejumlah emiten harus menyiapkan strategi demi mempertahankan kinerjanya.

hal itu dialami oleh emiten batu bara. Di tengah tren harga batu bara yang naik melemah, sejumlah emiten batu bara memilih untuk mengurangi belanja modal (capital expenditure/capex).

Dilansir dari Bisnis.com, emiten batu bara seperti PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) dan PT ABM Investama Tbk (ABMM) terpaksa memangkas capex tahun ini. Diketahui DOID juga mengalami kerugian US$22,69 juta hingga Maret 2020.


Sementara itu, ABMM hanya akan menggunakan alokasi capex sebesar US$45 juta. Padahal, sebelumnya ABMM berencana mengalokasi belanja modal sebesar US$90 juta.

Selain dari sektor batu bara, ada kabar apa lagi ya dari pasar saham hari ini?