The Ellen DeGeneres Show akan Dihentikan, Kenapa?

Ellen DeGeneres Web Bisnis Muda - Google

Ellen DeGeneres Web Bisnis Muda - Google

Like

Dalam sebuah wawancara eksklusif dengan The Hollywood Reporter, Ellen DeGeneres, mengumumkan bahwa ia akan mengakhiri acara talkshow-nya yang sangat populer setelah season ke-19 mendatang. Wanita berusia 63 tahun ini  masuk ke dalam deretan selebriti dengan bayaran termahal, yang mencapai USD 84 juta atau setara dengan Rp 1,2 triliun.
 

The Ellen DeGeneres Show Web Bisnis Muda - Google

The Ellen DeGeneres Show Web Bisnis Muda - Google


Program talkshow tersebut telah menjadi sapi perah bagi semua yang terlibat di dalamnya, terutama Ellen sendiri. Forbes memperkirakan, ia menghasilkan lebih dari USD 50 juta atau Rp 717 miliar tiap tahunnya dari acara tersebut.

Namun, isu yang beredar mengatakan bahwa Ia menghadapi kontroversi selama setahun terakhir, terutama setelah adanya berita dari Buzzfeed News tentang lingkungan kerja yang “toxic” di acara itu.

Mantan karyawan The Ellen DeGeneres Show mengaku bahwa ada tindakan rasisme dan intimidasi, yang sangat bertolak belakang dengan image Ellen yang bersih.

Menurut laporan New York Times, program talkshow ini mengalami penurunan peringkat hingga mencapai lebih dari 40 persen, dari rata-rata 2,6 juta pemirsa musim lalu dan menjadi 1,5 juta pada musim ini. Hal tersebut membuat program talkshow milik Ellen dikalahkan oleh program talkshow lain, seperti talkshow Dr. Phil dan Live with Kelly and Ryan.


Namun, Ellen sendiri mengonfirmasi bahwa keputusan tersebut bukan didasari tentang isu kontroversial yang menyudutkan dirinya. Ia menyangkal semua tuduhan tersebut dan mengatakan bahwa jika hal tersebut benar terjadi, ia tidak mungkin berani untuk kembali menayangkan program talkshow nya di season ini.

Keputusan Ellen untuk menghentikan talkshow populer tersebut adalah karena ia merasa hal tersebut bukanlah lagi tantangan untuk dirinya. “Di saat kamu adalah orang yang kreatif, kamu harus selalu memiliki tantangan, dan dengan besarnya acara ini dan meskipun menyenangkan, hal ini bukan tantangan lagi.”, ucap Ellen saat diliput oleh The Hollywood Reporter.
 

Ellen DeGeneres Web Bisnis Muda - Google

Ellen DeGeneres Web Bisnis Muda - Google


Sejak 2018 lalu, ia sudah ingin menghentikan acara ini di season ke-16nya. Namun, Warner Bros. sebagai pihak produksi memintanya untuk memperpanjang acara tersebut hingga 4 tahun. Akhirnya, kesepakatan berakhir dengan perpanjangan kontrak selama 3 tahun hingga season ke 19.

Selama hampir dua dekade, pertunjukan talkshow DeGeneres telah menjadi raksasa bagi Warner Media. Dengan adanya pemberhentian acara ini, pendapatan iklan turun sebanyak 20 persen menjadi USD 105 juta (Rp 1,5 triliun), yang sebelumnya menghasilkan USD 131 juta (Rp 1,8 triliun). Meskipun menurun, acara tersebut masih menjadi acara yang sangat menguntungkan, lho!

Setelah memulai karirnya sebagai stand-up komedian, DeGeneres menjadi terkenal melalui sitkomnya, Ellen, yang dihentikan tahun 1994. Sembilan tahun kemudian, ia memulai debut acara talkshow-nya, dan hingga saat ini telah menayangkan lebih dari 3000 episode.

Acaranya telah memenangkan lebih dari 60 penghargaan Daytime Emmy, yang paling baru ketika disebut sebagai Acara Talkshow Hiburan yang Luar Biasa pada tahun 2020.

Baca Juga: Berawal dari Talkshow, Oprah Winfrey Sukses Jadi Wanita Terkaya di Amerik