Kaya dan Terkenal, Apa Saja Kerajaan Bisnis Kanye West?

Bisnis Kanye West Illustration Bisnis Muda - Image: Flickr

Bisnis Kanye West Illustration Bisnis Muda - Image: Flickr

Like

Enggak cuma berbakat di bidang musik, Kanye West juga sukses di bidang fashion dan bisnis lho, Be-emers. Sukses hingga jadi miliarder dunia, apa saja sih kerajaan bisnis Kanye West?

Kanye West mengawali karir bermusiknya di sebuah studio rekaman bernama Roc-A-Fella Records pada 1996.

Siapa sangka, kini rapper Amerika kelahiran 1977 tersebut bahkan disebut-sebut sebagai salah satu orang paling berpengaruh terhadap pengembangan musik hip-hop, musik pop, hingga popular culture!

West yang multitalenta juga pandai melihat peluang, Hal ini dibuktikan saat dirinya terjun ke dunia fashion.

Sejumlah brand ternama seperti Nike hingga Loui Vuitton pernah bekerja sama dengan suami dari Kim Kardashian itu. Namun, kolaborasi paling pecah yakni dengan Adidas, yang mana produk Adidas Yeezy berhasil meledak di pasaran.


Baca Juga: Kanye West Terlibat Perselisihan Merek Dagang dengan Walmart!

 

Bisnis Fashion Kanye West yang Mendunia

Diketahui dari biografinya yang ditulis oleh Jason Birchmeier, Kanye West sudah sangat tertarik dengan industri fashion dan berkeinginan kuat untuk membuat industri pakaiannya sendiri lho!

Pernah di tahun 2005, dikutip New York Times, West mengumumkan kalau dirinya berencana untuk merilis lini produk pakaian hasil desainnya sendiri. Namun, West masih belum percaya diri hingga rencana tersebut terpaksa dibatalkan.

Di tahun 2009, West mulai kolaborasi dengan brand Nike nih, Be-emers. Bersama Nike, West merilis sepatu Air Yeezys. Hal ini menjadikan Kanye West sebagai non-atlet pertama yang berkesempatan untuk berkolaborasi dengan Nike lho.

Pada tahun yang sama, West juga memperkenalkan lini sepatu pertamanya yang dirancang untuk Louis Vuitton selama Paris Fashion Week! Keseriusan West di bidang fashion makin terasah saat ia pindah ke Italia dan “magang” di brand Fendi, untuk kolaborasi produk fashion pria.

Dari The Internet Fashion Database, pada Oktober 2011, Kanye West kemudian memberanikan diri untuk menampilkan label fashion khusus wanita, yakni DW Kanye West. Label tersebut pertama kali ia perkenalkan di Paris Fashion Week.

Hingga pada Desember 2013, Adidas secara resmi mengumumkan kalau pihaknya berkolaborasi dengan Kanye West dengan meluncurkan Adidas Yeezy Boost. Kolaborasi fenomenal tersebut pun berlanjut hingga sekarang lho, Be-emers.

 

Bisnis Kanye West Illustration Bisnis Muda - Image: Flickr

Bisnis Kanye West Illustration Bisnis Muda - Image: Flickr

 


Bisnis Industri Kreatif

Enggak hanya di bidang fashion, Kanye West mendirikan perusahaan konten kreatif yang ia beri nama DONDA, yang notabene merupakan nama sang ibunda.

Eksis sejak Januari 2012, dikutip Vibe, West sebenarnya cukup tertutup soal operasi perusahaan karena enggak adanya website maupun media sosial!

West juga terjun di industri streaming, yang mana dirinya merupakan salah satu pemilik dari layanan streaming musik Tidal. Perusahaan streaming yang kemudian diakuisisi induk usahanya oleh Jay-Z tersebut memiliki spesialisasi dalam audio lossless dan video musik dengan kualitas High Definition (HD).

Adapun, dilansir The Fader, West juga sempat berencana untuk membuka pabrik mobil di Chicago dengan fokus mengembangkan mobil terbang dengan bantuan alumni Tesla lho! Hingga 18 Juni 2021, berdasarkan data Forbes, total kekayaan bersih Kanye West yakni mencapai US$1,8 miliar!

Siapa musisi favorit kamu yang juga sukses berbisnis?