Trending di Twitter Bisa Dimanipulatif? Efektifkah Promosi Jualan di Topic yang Populer?

Jualan di Trending Topic Illustration Web Bisnis Muda - Canva

Jualan di Trending Topic Illustration Web Bisnis Muda - Canva

Like

Bisa dibilang, Twitter merupakan salah satu platform media sosial yang cukup cepat dalam pencarian berita atau topik yang sedang hangat diperbincangkan. Enggak heran, banyak yang memanfaatkan topik atau bahkan thread yang sedang populer sebagai lapak promosi jualan.

Pernah enggak sih, kamu lagi asyik membaca sebuah thread (utasan di Twitter) atau sebuah trending topik, tiba-tiba ada yang menyelipkan promosi jualan?

Yah, namanya juga lagi mencari jalan menuju cuan, sebuah  topik yang sedang tren jelas jadi incaran banyak pelaku usaha untuk mempromosikan dagangannya.

Baca Juga: Mengenal Twitter Spaces, Saingan Baru Clubhouse

 

Benarkah Trending di Twitter Bisa Dimanipulatif?

Namun, sebuah penelitian Swiss Federal Institute of Technology lausanne (EPFL) ternyata menemukan kejanggalan algoritma trending topic di Twitter nih, Be-emers.


Hal ini berawal dari dugaan Twitter yang enggak mempertimbangkan twit atau cuitan pengguna yang menggunakan keyword trending topic telah dihapus. Alhasil, pihak yang sengaja merancang topik dengan gampangnya bisa mendorong topik tersebut hingga menjadi yang teratas dari daftar trending di Twitter.

Dengan kata lain, skema yang disebut sebagai Ephemeral Astroturfing itu memungkinkan pengguna untuk menggunakan bot dan mempromosikan kata kunci topik yang telah ditentukan. Hal itu seolah-olah terlihat populer dan sedang dibicarakan, padahal sih topiknya enggak menarik.

Sementara itu, Twitter pada umumnya memperbarui trending setiap lima menit sekali lho. Namun, gara-gara ada “oknum” yang sengaja melakukan skema tersebut, algoritma Twitter bakal terus membaca tanpa bisa memeriksa twit dari oknum tersebut masih eksis atau enggak.

 

Jualan di Trending Topic Illustration Web Bisnis Muda - Canva

Jualan di Trending Topic Illustration Web Bisnis Muda - Canva

 

Proses Trending Topic di Twitter

Twitter dikenal dengan trending topic yang selalu berubah. Bahkan, kini Twitter sudah menspesifikasi jenis tren berdasarkan budaya, musik, hingga negara.

Dilansir dari Sprout Social, selama beberapa tahun terakhir, Twitter memang terus menyempurnakan cara kerja topik yang sedang tren dengan menambahkan lapisan konteks yang berbeda ke tampilannya di desktop dan seluler.

Sprout Social mengungkapkan, topik yang sedang tren di Twitter ditentukan oleh algoritme platform. Jadi, tren tersebut bisa disesuaikan dengan orang-orang yang saling berinteraksi, minat, dan lokasi. 

Dengan kata lain, pengguna Twitter bisa melihat sebuah topik yang sedang tren bergantung pada tampilan yang dipilih. Pengguna Twitter pun bisa sekaligus bisa melihat apa yang sedang populer dalam skala yang lebih luas dan apa yang sedang tren dalam kelompok minat khusus.

Hal itu bisa terlihat dari topik dengan kata “untuk Anda” dan “Tren” di kolom pencarian.

 

Jualan di Trending Topic Illustration Web Bisnis Muda - Canva

Jualan di Trending Topic Illustration Web Bisnis Muda - Canva

 

Promosi Jualan di Twitter

Nah, dengan memahami cara kerja topik yang sedang tren di Twitter, hal itu bisa memberi kamu wawasan yang lebih mendalam tentang apa yang diperhatikan audiens kamu lho, Be-emers!

Bahkan, hal itu juga bisa membantu kamu membentuk strategi di Twitter, salah satunya strategi promosi di media sosial. Makanya, kamu juga perlu tahu cara untuk menemukan trending topics di Twitter nih, Be-emers.

Kalau dikutip dari Sprout Social, kamu bisa melakukan hal ini:
  • Personalisasikan Trend Page kamu
    Untuk pengalaman Twitter terbaik, kamu perlu mempersonalisasi preferensi tren. Langkah awalnya, kamu bisa mempersonalisasi topik yang sedang tren yang kamu lihat berdasarkan beberapa faktor, salah satunya yakni lokasi.

    Untuk membuat personalisasi ini, navigasikan ke halaman Tren dengan klik tampilkan lebih banyak” di sisi kanan situs desktop Twitter kamu. Dari sini, kamu bisa menyesuaikan preferensi untuk mencerminkan jenis tren yang ingin kamu lihat di feed Twitter.

    Nah, supaya Twitter secara akurat menunjukkan tren yang kamu minati. Kamu juga perlu lho untuk memberikan data untuk digunakan, misalnya kayak mengikuti akun, berinteraksi dengan postingan tentang niche, hingga seberapa aktif kamu di Twitter.
     
  • Cari Keyword dengan Hashtag
    |Kalau kamu mau menelusuri topik atau tagar yang kurang banyak dibahas, kamu bisa mencari tahu istilah keyword untuk mencari di sekitar percakapan tersebut.

    Sebenarnya, fitur pencarian asli Twitter memungkinkan kamu untuk mencari tagar, topik yang sedang tren, atau hanya istilah umum. Jadi, kamu bisa menggunakan fitur ini untuk mencari nama merek dagangan kamu, misalnya untuk melihat apakah orang membicarakannya.

Jadi, sebenarnya, enggak masalah lho kalau kamu mau coba promosi jualan kamu di Twitter. Asalkan, kamu tetap menghormati para pengguna lain dan cerdas dalam menggunakan fitur media sosial yang ada.

Baca Juga: Twitter Lagi Uji Coba Fitur Belanja Online, Saingi Facebook dan TikTok?

Sudah berpengalaman promosi jualan di Twitter? Share yuk suka dukanya di kolom komentar!

Atau bisa langsung upload pengalaman bisnis atau investasi maupun keuangan kamu di Bisnis Muda dan kumpulkan poinnya!