McDonald's Punya McRib NFT
Likes
Siapa nih yang suka pesan makanan di McDonald’s? Dikenal dengan menu burger dan sandwichnya. McDonald’s kini juga punya NFT yang diberi nama McRib NFT senilai US$20.
McDonald’s, atau yang biasa disebut McD, merupakan restoran asal Amerika Serikat yang sudah eksis sejak 1940 lho! Bahkan, Forbes mencatat, McDonald’s adalah jaringan restoran terbesar di dunia berdasarkan pendapatannya.
Meskipun McDonald's terkenal dengan menu burger dan kentang gorengnya, di beberapa negara, mereka juga menjual produk ayam, menu sarapan, dan dessert. Dikutip HuffPost, walau makanan McD dinilai enggak sehat, buktinya hingga kini McD tetap bertahan dan diminati konsumennya.
Bahkan kini, McDonald’s juga terjun ke dunia kripto dengan memiliki NFT (Non-Fungible Token) bernama McRib!
Baca Juga: McDonald’s Makin Galakkan Program Bebas Emisi Tahun 2050
McRib NFT McDonald
McDonald’s punya banyak varian menu. Salah satu yang terkenal -setelah burger Big Mac- yakni sandwich McRib.Setelah cukup lama menghilang, dilansir dari laman resmi McDonald’s, menu McRib kembali dihadirkan lagi. Berisi potongan daging babi tipis, timun acar, saus spesial McRib, bawang bombay, dan diapit roti sandwich yang khas, McRib adalah legenda BBQ sandwich milik McD -yang kini dijual secara terbatas di sejumlah negara.
Lebih dari sekedar menu sandwich, kini McRib juga menjelma sebagai NFT lho, Be-emers. NFT tersebut dirilis McDonald’s untuk merayakan ulang tahun ke-40 menu McRib.
Nah, dilansir dari Market Watch, McDonald’s memberikan 10 McRib NFT secara eksklusif. Dengan kata lain, token dengan nilai US$20 itu enggak bisa dipertukarkan.
Cara mendapatkan McRib NFT
Lewat akun Twitter resminya, McDonald’s mengumumkan bahwa jika ingin memenangkan McRib NFT, peserta harus me-retweet tweet undangan McDonald.Nantinya, pada 12 November 2021, McDonald's akan memilih 10 orang untuk menerima NFT McRib eksklusif -yang mana bisa ditambahkan ke koleksi pribadi mereka.
Selain itu, calon pemenang harus memiliki dompet kripto yang mampu bertransaksi di Ethereum untuk menerima hadiah mereka. Peserta pun harus berusia minimal 18 tahun.
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.