Update Harga Emas Bisnis Muda, Edisi 14 Juli 2020

Update Harga Emas Bisnis Muda

Update Harga Emas Bisnis Muda

Like

Kilau emas mulai memudar nih, Be-emers. Terpantau pagi ini (14/7), harga emas global justru terkoreksi dari perdagangan sebelumnya.

Berdasarkan data Bloomberg, pukul 09:01 WIB, harga emas Comex kontrak Agustus 2020 turun 0,71 persen ke level US$1.801,20 per troy ounce. Hal serupa juga dialami oleh emas Spot. Dengan mengalami penurunan 0,26 persen, emas Spot bergerak ke level US$1.798,11 per troy ounce.

Meski begitu, dilansir dari Bisnis.com, emas masih akan diburu seiring meningkatnya kasus Covid-19. Adapun, jika tiga bank sentral (Bank of Japan, Bank of Canada, dan European Bank) lebih condong menunda kenaikan suku bunga (dovish), maka emas masih punya kesempatan untuk tetap berkilau.
 

Emas Antam

Harga emas Antam justru cenderung stagnan hari ini. Emas cetakan PT Aneka Tambang Tbk ini terpantau enggak berubah perdagangan sebelumnya.

Dari data di Logam Mulia, untuk ukuran 1 gram, harganya masih sama dengan perdagangan sebelumnya. Meski begitu, ukuran 0,5 gram emas Antam harganya naik tipis Rp500.

Sementara itu, harga jual (buyback) emas Antam juga enggak berubah, yakni Rp836.000 per gram. Stagnannya harga emas ini terjadi di hampir semua ukuran, Adapun, Harga jual dan beli emas Antam ini belum termasuk pajak ya.

 
Ukuran (gram) Harga Emas Antam
0.5 Rp499.000
1 Rp938.000
5 Rp4.470.000
10 Rp8.875.000
25 Rp22.062.000
Harga Emas Antam - 14 Juli 2020

 

Emas di Pegadaian

Stagnannya harga emas juga terjadi di Pegadaian hari ini. Dari data di aplikasi Pegadaian Digital Service, semua ukuran emas batangan cetakan Antam, UBS, dan Galeri 24 terpantau enggak berubah dari perdagangan sebelumnya.

Bahkan, stagnannya harga emas di Pegadaian ini sudah terjadi sejak perdagangan Minggu (12/7) lalu. Adapun, emas batangan ukuran 25 dan 100 gram di Pegadaian hanya tersedia untuk cetakan Antam dan UBS saja.
 
Ukuran
(gram)
Harga Emas Antam Harga Emas UBS Harga Emas Galeri 24
0.5 Rp511.000 Rp501.000 Rp511.000
1 Rp960.000 Rp946.000 Rp930.000
5 Rp4.700.000 Rp4.633.000 Rp4.481.000
10 Rp9.355.000 Rp9.169.000 Rp8.896.000
50 Rp46.678.000 Rp45.764.000 Rp44.281.000
Harga Emas di Pegadaian - 14 Juli 2020