Biar Enggak Mumet, Yuk Terapkan 5 Jenis Self Care Ini!

Self Care (Sumber gambar: Freepik)

Self Care (Sumber gambar: Freepik)

Like

Terkadang kesibukan sehari-hari bisa membuat kelelahan secara fisik dan mental. Hal itu bisa membuat kamu mengalami burn out.

Nah, akhirnya menyebabkan kamu bukan hanya tidak bisa menjalani hidup dengan maksimal, tetapi juga berisiko mengalami masalah mental, seperti stres bahkan depresi.

Terkadang kita terlalu sibuk dengan berbagai aktivitas seperti bekerja, belajar dan lainnya. Kadang juga kita sibuk mengurus orang lain dan memikirkan apa yang orang lain katakan tentang diri kita.

Hal itu akan terus memenuhi isi kepala kita, hingga akhirnya kita lupa pada diri sendiri. Padahal, badan dan pikiran kita juga membutuhkan waktu sekadar rehat sejenak untuk dimanjakan atau melakukan self care.
 

Apa itu Self Care?


Self care merupakan kegiatan yang dilakukan oleh seseorang untuk merawat dirinya sendiri dengan hal yang berguna bagi dirinya sendiri.


Namun, self care sering dianggap selfish oleh sebagian orang padahal kenyataan tidak seperti itu. Itu terjadi karena sedari dulu mindset kita diajarkan bahwa kita harus memedulikan dan mementingkan orang lain terlebih dahulu daripada diri kita sendiri.

Baca Juga: Ini Alasannya Mengapa Self Healing Tidak Melulu tentang Jalan-Jalan

Sangat betul, memedulikan dan mementingkan orang lain adalah suatu yang baik dan perlu diterapkan dalam diri, tetapi janganlah lupa untuk tetap mementingkan dirimu terlebih dahulu, ya.
 

Jenis-Jenis Self Care


Setiap orang tentu memiliki caranya sendiri dalam melakukan self care dan dibawah ini merupakan beberapa jenis Self Care yang bisa kamu lakukan di waktu senggang.
 

1. Physical Self Care


Merawat tubuh ternyata menjadi salah satu bagian dari self care. Physical self care berfokus pada seputar kegiatan yang dapat menunjang kesehatan fisik agar tetap fit salah satunya dengan berolahraga.

Enggak melulu kegiatan olahraga yang berat ya Be-emers, yang terpenting sudah mencakup tiga poin berikut:
  • Pola tidur teratur dan cukup
  • Asupan nutrisi terjaga dengan baik dan seimbang
  • Berolahraga, boleh memulai dengan olahraga ringan seperti Yoga, bersepeda dan lainnya


2. Emotional Self Care


Emotional self care termasuk dalam upaya mengendalikan emosi diri. Yuk, coba kenali diri sendiri, coba lebih memperhatikan pemicu emosional dan pola berpikir, lalu temukan cara untuk mengatasinya serta jangan simpan emosimu sendiri!

Ada beberapa cara yang dapat diterapkan dalam mengontrol emosi, seperti:
  • Melakukan meditasi
  • Melepaskan emosi dan melampiaskannya melalui kegiatan menulis, melukis, memasak
  • Mencoba memaafkan kesalahan diri sendiri dan orang lain
  • Dan lain-lain.


3. Spiritual Self-Care


Spiritual self care merupakan kegiatan yang dilakukan guna memperdalam dan menjaga hubungan pribadi dengan Tuhan.

Self-care secara spiritual nggak selalu berhubungan dengan agama, meskipun aspek spiritual merupakan entitas religius untuk sebagian orang.

Ketika kamu ingin merawat diri dari aspek spiritual, itu berarti kamu berjuang untuk mencapai kedamaian batin. Kamu juga mencari tujuan dan makna dalam hidup.

Baca Juga: Cocok untuk Self Improvement! 5 Rekomendasi Buku Ini Harus Kamu Baca

Dibawah ini merupakan beberapa aktivitas spiritual self-care:
  • Meditasi
  • Menghabiskan waktu di alam
  • Menyumbang atau beramal
  • Dan lain-lain.


4. Personal Self-Care


Personal self care merupakan kegiatan yang berfokus pada kepribadian diri dan identitas diri, yaitu seperti memahami kelebihan dan kelemahan diri sendiri hingga kemampuan memahami perspektif diri secara mendalam, dan melakukan berbagai kegiatan yang membuat disi sendiri merasa nyaman.
 

5. Finansial Self Care


Finansial self care merupakan kemampuan mengatur keuangan pribadi dengan tepat, seperti mampu mengatur dan menyeimbangkan antara pengeluaran dan pemasukan, tidak telat dalam membayar tagihan setiap bulannya, menyisihkan atau menyimpan dana darurat, dan lain lainnya.

Hal tersebut tentunya akan mempermudah kamu untuk terhindar dari masalah yang tiba-tiba hadir di kemudian hari.

Jadi kapan mau mulai memperhatikan diri sendiri Be-emers? Yuk, mulai self care!

Punya opini untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".

 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.