Manggung di Java Jazz Festival 2023, Mahalini & Lyodra Ajak Penonton Galau Bareng sampai Curhat!

Aksi Panggung Mahalini dan Lyodra di BNI Java Jazz Festival 2023 - Image: Rachma

Aksi Panggung Mahalini dan Lyodra di BNI Java Jazz Festival 2023 - Image: Rachma

Like

Dua penyanyi jebolan Indonesian Idol season 10, Lyodra dan Mahalini sama-sama tampil di BNI Java Jazz Festival 2023. Keduanya sukses mengajak galau para penonton lewat lagu-lagunya!

Berdasarkan jadwal, terpantau Mahalini dan Lyodra manggung di hari ketiga BNI Java Jazz Festival 2023, Minggu (4/2). Menariknya, meski beda jam tampil, baik Mahalini maupun Lyodra sama-sama manggung di Outdoor Stage.

Punya segelintir lagu yang hits di semua platform, Mahalini dan Lyodra pun jadi warna tersendiri di Java Jazz Festival tahun ini. Enggak heran, kedua penyanyi muda itu sukses membawa penonton larut dalam kegalauan dan tetap have fun dalam waktu bersamaan!

Baca Juga: Manggung di Java Jazz Festival 2022, Endah N Rhesa Cerita Perjuangannya selama Pandemi
 

Pertama Kali Manggung di Java Jazz Festival, Mahalini Curhat?

Mahalini dijadwalkan perform di Outdoor Stage BNI Java Jazz Festival 2023 pada pukul 17:00. Namun, 30 menit sebelum mulai, penonton sudah padat memenuhi area tersebut.

Yang mengejutkan, Mahalini tampil 5 menit lebih awal dari yang dijadwalkan. Alhasil, panggung penyanyi asal Bali itu pun makin dipadati penonton.


 

Penampilan Mahalini di Panggung BNI Java Jazz Festival 2023 yang Dipenuhi Penonton - Image: Rachma

Penampilan Mahalini di Panggung BNI Java Jazz Festival 2023 yang Dipenuhi Penonton - Image: Rachma


Dengan outfit serba hitam, from head to toe, Mahalini bawakan sejumlah hits-nya seperti Kisah Sempurna, Sisa Rasa, hingga Sial. Menariknya nih, sebelum bawakan lagu Melawan Restu, Mahalini sedikit “curhat” ke penonton.

Mahalini sempat bertanya,”ada yang menjalani hubungan beda agama?”

Penonton langsung bersorak ramai diiringi senyum lebar Mahalini. Kekasih penyanyi Rizky Febian ini pun berkata kalau restu itu diperjuangkan bersama-sama, bukan sendirian.

Hal itu pun sontak membuat penonton makin bersorak ramai saat Mahalini menyanyikan lagu Melawan Restu.

Adapun, diketahui Mahalini memang menjalin hubungan dengan Rizky Febian yang memiliki latar agama berbeda. Meski begitu, keduanya sudah resmi bertunangan dan siap untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius dengan restu yang sudah berhasil diraih dari keluarga.

Baca Juga: Ini 3 Cerita Menarik Danilla di Java Jazz Festival 2022
 

Banyak Penonton Galau ke Lyodra, Sampai Naik ke Atas Panggung!

Tampil ceria, enggak dipungkiri kalau hits lagu-lagu Lyodra juga enggak lepas dari kegalauan hati. Apalagi, sejumlah single yang dibawakan seperti Ego hingga Pesan Terakhir, bikin banyak penonton galau dan curhat ke Lyodra di panggung BNI Java Jazz Festival 2023!

 

Penonton Padati Panggung Lyodra di BNI Java Jazz Festival 2023 - Image: Rachma

Penonton Padati Panggung Lyodra di BNI Java Jazz Festival 2023 - Image: Rachma


Perform di Outdoor Stage dari pukul 9 malam, wanita cantik yang akrab disapa Lyly itu aktif banget ajak penonton untuk berinteraksi. Enggak segan, penonton pun banyak yang curhat tentang masa jomblonya yang lama, hingga tentang patah hati.

Salah satu yang menarik dan sukses bikin penonton lainnya heboh yaitu saat salah satu penonton naik ke atas panggung. Pria yang diketahui bernama Hendri itu curhat ke Lyodra soal kisah cintanya yang pilu banget!

Pria asal Serang, Banten itu cerita tentang kehilangan sang mantan kekasih gara-gara reuni sekolah! Hendri yang merupakan fans garis keras Lyodra itu berpesan kalau sebaiknya kita jaga pasangan, terutama saat reuni.

Sontak, Lyodra dan para penonton lainnya tertawa. Curahan hati hendri pun jadi bridging sebelum lagu Pesan Terakhir dinyanyikan oleh penyanyi asuhan Erwin Gutawa dan Gita Gutawa itu.

Enggak cuma itu, saat membawakan lagu Pesan Terakhir, seperti kebiasaan Lyodra saat manggung, juara pertama Indonesian Idol season 10 itu memegang tangan penonton yang ia ajak naik ke atas panggung dan bikin galau sekaligus “baper” para penonton lainnya.

 

Lyodra dan Salah Satu Penonton Bernyanyi Bersama di BNI Java Jazz Festival 2023 - Image: Rachma

Lyodra dan Salah Satu Penonton Bernyanyi Bersama di BNI Java Jazz Festival 2023 - Image: Rachma


Sebelum pamit, Lyodra menutup malam itu dengan lagu Sang Dewi yang memukau penonton BNI Java Jazz Festival 2023!

 

Dapatkan info terkini terkait gaya hidup hanya di Bisnis Style.


Mau tulisanmu dimuat juga di Bisnis Muda? Kamu juga bisa tulis pengalamanmu terkait investasi, wirausaha, keuangan, hingga lifestyle di Bisnis Muda dengan klik “Mulai Menulis”.
 
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami!
Klik di sini untuk bergabung.

 



Penulis: Rachma Amalia