Yuk Siapin Pensiun Sejak Dini Biar Enggak Stressful!

Instagram Bisnis Muda

Instagram Bisnis Muda

Like

Ada yang mau pensiun diri? Makin ke sini, makin banyak orang yang sadar untuk mempersiapkan pensiun sedari dini. 

Tentunya hal tersebut baik untuk masa tua yang lebih tenang, aman, dan tidak stressful dong. Tapi, gimana yah caranya? Yuk simak tipsnya Be-emers!

Siapa sih yang enggak mau menghabiskan masa tuanya dengan ketenangan dan kenyamanan dan dapat melakukan hal yang diinginkan?

Selain menjaga kondisi tubuh agar tetap fit dan bugar, menyiapkan dana pensiun juga bisa menjadi salah satu hal yang perlu disiapkan.

Buat Be-emers yang sekarang jadi karyawan, ternyata juga ada opsi untuk pensiun lebih cepat dari masa pensiun normal.


Keunggulan Pensiun Dini 



1. Waktu luang


Punya banyak waktu lebih, bisa dimanfaatkan untuk nekunin hobi, sampai belajar hal baru biar tetap produktif


2. Pengembangan diri


Mengembangkan passion, karena selama bekerja susah fokus untuk ngembangin passion, jadi, inilah waktunya! Mungkin juga bisa jadi bisnis yang dijalankan di masa pensiun


Kekurangan Pensiun Diri


1. Penghasilan


Penghasilan berkurang, yah.. konsekuensi dari berhenti bekerja, jadi enggak dapat upah.


2. Bosan


Mudah bosan, hati-hati buat yang workaholic atau hustle culture, bisa nambah stress nanti

Oiya, faktanya, pensiun menjadi salah satu penyebab stress tertinggi di dalam kehidupan manusia lho. Dari data Statista, pensiun menempati peringkat ke-10 dengan skor 45.

Walaupun peringkat 1 most stressful-nya yaitu karena meninggalnya pasangan.. tapi tetep, pensiun bikin stress.


Bisnis Setelah Pensiun


Kalau udah pensiun, tapi masih mau sibuk dengan berbisnis kamu bisa coba beberapa bisnis ini. 
  1. Punya kos-kosan atau penginapan
  2. Franchise apapun
  3. Buka tutor belajar untuk siswa sekolahan
  4. Tour guide, cocok banget buat pensiunan traveler!
  5. Bisnis penitipan anak
  6. Bisnis penitipan hewan peliharaan
  7. Laundry
  8. Warung sembako
  9. Berkebun atau berternak, ternak lele contohnya :)
  10. Sewa kendaraan


Kota yang Cocok untuk Pensiun


Kalau udah siap untuk pensiun, mungkin Be-emers bisa lirik beberapa kota di Indonesia yang nyaman buat pensiun, nih.
  1. Solo
  2. Yogyakarta
  3. Malang
  4. Purwokerto
  5. Nagari Pariangan

Jadi Be-emers udah siap pensiun dini?

Artikel ini juga tersedia dengan visual yang lebih menarik di Instagram Bisnis Muda lho, Be-Emers!

Pastikan kamu melihatnya dengan klik foto di bawah ini, ya!

Jangan lupa tinggalkan kritik, saran, atau masukan di kolom komentar!

 

Instagram Bisnis Muda

Instagram Bisnis Muda