Kopi Sianida Ramai Lagi, Ternyata Makanan Ini Juga Mengandung Sianida!

Sianida (Ilustrasi: Canva)

Sianida (Ilustrasi: Canva)

Like

Masih ingat kasus paling viral di tahun 2016 yang melibatkan kopi dan sianida? Betul, kasus kematian Wayan Mirna Salihin. Film dokumenter Netflix membuat kasus ini muncul kembali ke permukaan.

Netflix melalui film dokumenter berjudul Ice Cold mengingatkan kembali masyarakat akan sebuah kasus yang bisa dibilang belum usai sepenuhnya. 

Ice Cold menghadirkan fakta dan cerita di balik persidangan terdakwa Jessica Wongso atas kasus kematian Mirna, sahabatnya sendiri.

Setelah Ice Cold rilis dan ditonton jutaan masyarakat Indonesia, persepsi publik terhadap kasus tersebut mulai goyah. Publik yang tadinya yakin 100 persen Jessica adalah tersangka mulai goyah.

Namun di balik itu semua, sianida juga menjadi salah satu yang di-highlight karena dianggap menjadi zat yang menyebabkan kematian Wayan Mirna Salihin. 


Sianida memang menjadi zat yang sangat mematikan karena menghentikan kemampuan organ-organ untuk mendapatkan oksigen.

Tapi, ternyata ada makanan yang mengandung sianida alami dan kita konsumsi sehari-hari lho!


5 Makanan yang Mengandung Sianida Alami


1. Biji Apel


Biji apel sudah populer mengandung sianida. Ini juga menjadi fakta yang disebutkan dalam film dokumenter Ice Cold. 

Biji apel yang berwarna hitam mengandung senyawa yang disebut amigdalin Apabila berinteraksi dengan enzim pencernaan, senyawa ini dapat melepaskan sianida.

Tapi tenang, biji apel hanya mengandung sedikit sianida dan tidak akan membunuh jika kita konsumsi. Kecuali kalau mengonsumsinya sebanyak 200 buah sekaligus.


2. Kulit Singkong


Singkong mengandung senyawa kimia yang disebut glikosida sianogenik, yang dapat melepaskan zat sianida dalam tubuh jika dimakan dalam kondisi mentah atau diolah secara tidak tepat.

Makanya penting sekali untuk mengolah singkong dengan tepat. Kupas kulitnya sebelum diolah dan rendam selama minimal 48 jam sebelum dimasak hingga matang sempurna.


3. Elderberry


Elderberry berbahaya jika dikonsumsi mentah, maka dari itu elderberry jarang dikonsumsi mentah. Biasanya sering digunakan sebagai sirup atau suplemen untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Jika dikonsumsi mentah kulit kayu, atau daun dari elderberry dapat menyebabkan masalah pencernaan karena mengandung lektin dan sianida.


4. Ceri


Sama seperti apel, bagian dari ceri yang bisa berbahaya adalah bijinya. Biji ceri mengandung asam prussic atau sianida.

Namun biasanya orang tetap mengonsumsi biji ceri dan tidak masalah, itu karena biji ceri masuk dalam pencernaan tidak dalam keadaan terbuka atau pecah. 


5. Kacang Almond


Tidak semua tapi beberapa variasi kacang almond mengandung sianida dalam jumlah yang lebih tinggi apalagi yang memiliki rasa pahit. 

Oleh karena itu, sebaiknya kalian memilih kacang almond yang rasanya manis atau sudah menjalani proses pengolahan khusus sebelum dikonsumsi.

Punya opini atau artikel untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".

Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
 
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung.