Likes
6. Kualitas Pendidikan dan Fasilitas
Tinjau kualitas fakultas dan kurikulum program studi. Pastikan program studi sesuai dengan minat dan tujuan karier.Periksa fasilitas kampus seperti, perpustakaan, laboratorium, dan akomodasi mahasiswa. Rasanya lucu bukan, jika kuliah jauh-jauh tetapi fasilitas tidak memadai.
7. Kesempatan Karier dan Jaringan
Cari tahu tentang peluang magang dan kerja part-time yang tersedia bagi mahasiswa internasional.Pertimbangkan juga kekuatan jaringan alumni universitas dan kesempatan untuk membangun koneksi profesional.
8. Kesehatan dan Keamanan
Pastikan Be-emers memiliki asuransi kesehatan yang mencakup perawatan di negara tujuan.Baca Juga: Mahasiswa Miskin Dilarang Kuliah, Perguruan Tinggi Hanya Kebutuhan Tersier
Pelajari juga tentang situasi keamanan di negara dan kota tujuan. Jika sedang terjadi konflik alangkah baiknya jika beralih ke negara lain sebagai pilihan.
9. Kehidupan Sosial dan Ekstrakurikuler
Cari tahu tentang klub, organisasi, dan aktivitas ekstrakurikuler yang dapat membantu Be-emers terlibat dalam komunitas kampus.Tinjau layanan dukungan bagi mahasiswa internasional yang ditawarkan oleh universitas, seperti orientasi dan layanan konseling.
Setelah mempertimbangkan aspek-aspek di atas, Be-emers kini dapat mempersiapkan diri dengan baik untuk pengalaman kuliah di luar negeri dan memaksimalkan manfaat yang diperoleh dari kesempatan tersebut.
#Mon-Fridaychallenge
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Punya opini atau tulisan untuk dibagikan juga? Segera tulis opini dan pengalaman terkait investasi, wirausaha, keuangan, lifestyle, atau apapun yang mau kamu bagikan. Submit tulisan dengan klik "Mulai Menulis".
Submit artikelnya, kumpulkan poinnya, dan dapatkan hadiahnya!
Gabung juga yuk di komunitas Telegram kami! Klik di sini untuk bergabung
Komentar
23 May 2024 - 09:22
Sekarang ngeri-ngeri sedap dengar UKT dan Uang Pangkal untuk kuliah
21 May 2024 - 20:43
saya juga pengen kuliah diluar negeri