Menilik Bisnis Kos-Kosan Milik Tjokroaminoto!

Like

Dihuni oleh Para Aktivis Bangsa Indonesia

Fasilitasnya memang tidak begitu banyak, tetapi penghuni-penghuni yang pernah singgah di sana bukan sembarang orang. Presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno pernah menjadi penghuni dari kos-kosan milik Tjokro.

Kala itu, Soekarno merupakan murid dari sekolah HBS. Ia tinggal sementara di kos Tjokro dari tahun 1917 sampai 1919 saja. 

Selain Soekarno, tokoh bersejarah yang pernah menyewa kos-kosan milik Tjokro adalah Munawar Musso. Beliau merupakan salah tokoh yang terlibat dalam gerakan G30S PKI.

Semaun, tokoh pendiri sekaligus pemimpin dari Partai Komunis Indonesia (PKI) juga pernah tinggal di kos Tjokro sejak tahun 1913. 

Baca Juga: Cuan Lewat Bisnis Ternak Musiman di Hari Raya Idul Adha


Jadi Tempat Saksi Bisu Sejarah Indonesia

Akan tetapi, bisnis indekos Tjokro sempat mengalami masa terpuruk karena istrinya meninggal dunia. Tjokro pun menikah kembali dengan wanita lain dan pindah ke daerah Plampitan.


Tak berlangsung lama, bisnisnya bisa berjalan kembali dan selalu penuh karena bantuan dari murid-muridnya. 

Hal inilah yang membuat kos milik Tjokro menjadi tempat sakral penuh dengan pemikiran-pemikiran kritis dari diskusi para penghuninya. 

Kos Tjokro bak sebuah “laboratorium” sejarah yang melahirkan banyak sekali cerita semangat perjuangan kemerdekaan Indonesia. 

Saat ini, rumah kos milik Tjokroaminoto yang berlokasi di jalan Peneleh 7 Surabaya jadi situs sejarah sekaligus pembelajaran dan patut untuk dilestarikan bersama.

Jadi, Be-emers sudah pernah berkunjung ke kos-kosan legendaris Pak Tjokro belum?