Pengin Punya Simpanan? Tips Menyimpan Dana Darurat untuk Generasi Sandwich

Tips Menyimpan Dana Darurat Bagi Generasi Sandwich yang Terjepit (Sumber; Freepik)

Tips Menyimpan Dana Darurat Bagi Generasi Sandwich yang Terjepit (Sumber; Freepik)

Like

Dengan tanggung jawab untuk membesarkan anak-anak dan mengurus orang tua yang sudah tua, generasi Sandwich seringkali dilema menghadapi masalah keuangan, seperti kesulitan menyisihkan dana darurat.

Padahal, dana darurat sangat penting untuk melindungi keluarga dari situasi yang tidak terduga. Bagaimana generasi sandwich dapat menyimpan dana darurat dalam situasi ini? 

Artikel ini akan memberikan tips praktis bagi generasi sandwich yang sedang terjepit untuk menabung dana darurat. 
 

Mengapa Dana Darurat Penting Apalagi untuk Generasi Sandiwch?

Dana darurat adalah penyangga keuangan saat menghadapi keadaan yang tidak terduga, seperti biaya medis, kebutuhan mendesak, atau bahkan kehilangan pekerjaan. Generasi sandwich dengan tanggung jawab ganda, lebih rentan terhadap momok finansial itu. 

Memiliki dana darurat tidak hanya penting untuk mempersiapkan diri untuk masa sulit, tetapi juga untuk memastikan keluarga tetap stabil secara keuangan dengan tenang. Oleh karena itu, memiliki dana darurat menjadi prioritas yang tidak bisa diabaikan.

Baca Juga: Generasi Sandwich Punya Darurat? Pasti Bisa dengan Strategi Ini!




Ikuti Tips Ini untuk Menyiapkan Dana Darurat Generasi Sandwich!

Berikut adalah tips menyiapkan dana darurat untuk generasi sandwich

1. Mulailah dengan Langkah Kecil

Menyisihkan dana darurat tidak perlu dilakukan secara besar-besaran awalnya. Anda bisa memulainya dengan menyisihkan 5-10% pendapatan setiap bulan. Secara perlahan, tambahkan jumlah tersebut seiring dengan peningkatan penghasilan atau jika ada pengeluaran yang berhasil ditekan.

 

2. Cari Sumber Penghasilan Tambahan

Cari pekerjaan sampingan atau peluang freelance jika memungkinkan. Uang tambahan ini bisa sepenuhnya dialokasikan untuk membangun dana darurat.