Ini Dia 5 Startup Asal Indonesia Yang Mendunia

Startup Indonesia yang Mendunia

Like

Kamu tentunya tidak asing dengan perusahaan startup yang mulai marak di Indonesia. Maraknya industri ini dipicu dengan beberapa startup yang lebih dulu kondang bahkan mendunia.

Untuk membangun sebuah bisnis startup memang bukanlah pekerjaan yang mudah. Tetapi kamu bisa melihat bahwa ada beberapa Startup Indonesia yang mendunia yang bisa dijadikan motivasi. Selengkapnya simak ulasan berikut.


Kaskus

Sebagai warga Indonesia, tentunya kamu tidak asing dengan forum yang bernama KasKus. Kaskus atau yang berarti Kasak Kusuk diprakarsai oleh Andre Darwis, Ronald dan Budi. 

Ketiganya kuliah di Seattle di Amerika, menjadikannya memiliki perasaan rindu pada tanah air. Sehingga mereka membuat forum yang berisikan berita Indonesia yang telah diterjemahkan. Kaskus sendiri lahir di 6 November 1999 hingga kini.

Dalam perkembangannya, Kaskus telah berubah menjadi website komunitas yang terbesar di Indonesia. Belum puas, Kaskus juga berhasil memborong berbagai penghargaan bergengsi mulai dari The Best Innovation in Marketing dari Marketing Magazine dan lainnya.


E-Fishery

Bisa dikatakan jika startup ini merupakan perusahaan yang berbeda dengan lainnya. Digagas oleh Gibran Chuzaefah Amsi El Farizy yang bergerak di bidang bisnis ikan lele dan membuat terobosan baru melalui e-Fishery.


Sistem cerdas ini akan sangat membantu para penggunanya. Karena mampu untuk memberi makan otomatis, mengetahui nafsu makan bahkan  performa dari pemberian makanan. Hal inilah yang menjadikan Startup Indonesia yang mendunia ini begitu dicintai.

Karya anak bangsa ini bahkan berhasil mendapatkan suntikan dana dari Aqua Park dalam bentuk Pra Seri A. Selain perusahaan dari Belanda tersebut, Ideosource juga turut investasi.


Go-jek

Kamu tentunya akrab dengan pasukan hijau yang akan membantu semua mobilitas kamu. Berbagai layanan juga turut diberikan oleh pasukan hijau yang dikenal Gojek ini.

Lahir di tahun 2011 di kota Jakarta, Gojek kini menyebar hampir di semua kota di Indonesia. Ojek online satu ini memang diminati oleh pasar online, tetapi Nadiem Makarim sebagai founder sudah mengklaim jika Go-jek khusus untuk Indonesia saja.

Memang kini persaingan dari transportasi online semakin ketat, tetapi hingga kini masih mampu untuk bertahan. Sumber dana investasi Go-jek ini memang berasal dari dalam dan juga luar negeri. 


Tokopedia

Startup Indonesia yang mendunia selanjutnya adalah Tokopedia. Ide bisnis ini berasal dari William Tanjuwijaya yang juga selaku CEO dari Tokopedia. Awalnya ide ini memang banyak yang meremehkannya.

Karena memang dari keluarga tidak ada yang menjadi pebisnis. Sebelum merintis Tokopedia, William sendiri merupakan karyawan IT dan Bussiness Development Manager dalam waktu 10 tahun.

Dari ketekunannya di tahun 2009, akhirnya ia berhasil mendirikan marketplace yang diberi nama Tokopedia. Pendanaan dari Tokopedia sendiri didapatkan dari Sequoia dan Softbank yang memberikan kucuran dana.


Kakatu

Perusahaan startup satu ini berdiri dari tahun 2014 dan digagas oleh Robi Tanzil Ganepi yang berkerjasama dengan Samsung Galaxy Tab 3. Kakatu sendiri merupakan aplikasi yang bisa digunakan untuk membatasi konten.

Dengan aplikasi ini, orang tua bisa membatasi konten atau aplikasi yang tidak layak untuk anak anak. Sehingga para orang tua tetap bisa mengontrol anak anak dengan baik. Ide perusahaan Startup Indonesia yang mendunia ini berangkat dari keprihatinan.

Dimana pengguna internet didominasi oleh anak dan remaja yang usianya 10 hingga 19 tahun. Aplikasi ini memberikan banyak fitur yang bisa dimanfaatkan agar anak tak sembarangan menggunakan smartphone.

Masih ada beberapa perusahaan start up lokal yang juga sudah mendunia. Dengan adanya daftar tersebut, bisa dijadikan motivasi untuk kamu yang berjuang di industri startup. Jika mungkin untuk bisa meraih kesuksesan hingga kancah internasional.

Nah itu dia startup karya anak bangsa yang sudah mendunia. Mungkin beberapa jarang terdengar untukmu, yah! Kisah sukses mereka bisa kalian coba dalami dan pelajari. Salah satunya coba simak bagaimana pola pikir Nadiem Makarim dalam membangun Gojek.