Melalui WWDC 2021, Apple Umumkan Peluncuran Fitur Baru

WWDC 2021 Web Bisnis Muda - Google

Like

Dua hari lalu pada Senin, 7 Juni 2021, Apple telah menggelar Worldwide Developer Conference (WWDC) 2021. Apple mengumumkan beberapa fitur terbaru yang bisa dinikmati Apple pada musim gugur tahun ini.

Perusahaan raksasa tersebut meluncurkan software terbaru untuk iPhone, Mac, dan Apple Watch. Mereka memamerkan semua yang telah dibangun dan dikerjakan, mulai dari iOS 15 yang hadir dengan FaceTime dan juga iMessage yang telah di upgrade. Nah apa aja sih hasil dari WWDC 2021 ini?
 

iOS 15

Ada sejumlah pembaruan pada iOS 15, termasuk FaceTime yang telah di-upgrade dengan jauh lebih baik. FaceTime menyertakan pula Audio Spasial, fitur kamera dengan blurred background, dan grid view untuk berkomunikasi dengan banyak orang dalam waktu yang bersamaan.

Mirip seperti Zoom, Apple juga menambahkan fitur penjadwalan panggilan pada FaceTime. Pengguna juga bisa berbagi layar ataupun musik melalui fitur ShareTime yang baru. Saat ini, FaceTime juga dapat digunakan Android dan Windows melalui web browser.

iMessage juga didesain ulang pada iOS 15 ini. Platform ini menyertakan fitur yang dapat mengubah gambar menjadi galeri. Ada pula fitur baru “shared with you” yang merupakan penyimpanan tautan yang dikirim oleh seseorang dalam satu tempat.

Notifikasi pada iOS 15 juga didesain ulang berdasarkan aktivitas. Pada lockscreen, notifikasi memiliki tampilan yang lebih jelas. Selain itu, dengan fitur baru Fokus, pengguna dapat mengatur preferensi notifikasi berdasarkan status mereka, misalnya pada saat sedang mengemudi atau bekerja.


Selain itu, iPhone juga meng-upgrade fitur kamera, yaitu “Live Text” yang dapat mengidentifikasi dan memindai teks dalam foto secara otomatis. Ada fitur lain yang menggunakan artificial intelligence (AI), yaitu “Memories”, yang mengubah foto dalam galeri dan menambahkan musik.
 

iPadOS 15

Fitur baru juga terdapat pada iPadOS 15. Pengguna dapat mengatur ulang aplikasi iPad dengan meletakkan widget di layar dan app library yang diumumkan untuk iOS pada tahun lalu. Apple juga memperkenalkan interface multitasking baru yang memudahkan pengguna untuk menempatkan dua aplikasi secara berdampingan di layar iPad.
 

Fitur Privasi iCloud+

Fitur pengaman juga ditambahkan oleh Apple untuk aplikasi iCloud+, yang dinamakan “tracker blocker”, yang bisa menyembunyikan IP address dan lokasi pengguna. Selain itu, Apple menambahkan aplikasi pelaporan & pelacakan, yang mana bisa melihat seberapa sering aplikasi menggunakan informasi selama 7 hari terakhir.
 

WatchOS 8

Apple Watch terbaru tidak hanya menyertakan tampilan jam, lho. Ada beberapa fitur baru seperti menulis teks dengan jari untuk mengirim pesan. WatchOS 8 juga menyertakan aplikasi "Mindfulness" yang dibuat untuk melacak laju pernapasan pengguna ketika tidur.
 

HomePod Mini

Akhir tahun ini, pengguna dapat meminta HomePod Mini untuk memutar musik atau film di Apple TV. Pengguna juga dapat menggunakan HomePod Mini sebagai pengeras suara stereo saat terhubung dengan Apple TV.
 

MacOS Monterey

Di acara WWDC 2021, Apple mengumumkan versi baru dari MacOS disebut Monterey yang menghadirkan sejumlah fitur termasuk kemampuan untuk menggunakan mouse dan keyboard yang sama di Mac atau iPad.

Baca Juga: Gamification, Akankah Jadi Masa Depan Setiap Aplikasi?