Stres saat berpuasa sumber gambar Pixabay.com
Likes
Seperti menurunkan berat badan, meningkatkan metabolisme tubuh, menjaga kesehatan jantung, meningkatkan fungsi otak dan lain sebagainya.
Ketika berpuasa, kita cenderung teratur dalam membuat jadwal makan. Makan makanan yang diatur membuat pikiran juga teratur.
Saat berpuasa kita juga menurunkan tingkat makan, termasuk sejumlah karbohidrat dan lemak. Hal ini ternyata dapat meningkatkan kemampuan berpikir.
Baca Juga: Tips Supaya Ngga Stres Selama Ramadhan, Atur Pola Makan Hingga Relaksasi Jadi Pilihan
Ketika kemampuan berpikir meningkat maka kita juga mampu mengontrol emosi dengan baik pula. Sayangnya, tidak semua orang dengan mudah mendapatkan kebermanfaatan puasa ini.
Hal ini bisa terjadi karena saat lapar dan haus seseorang menjadi emosi. Ditambah perubahan pola tidur dan banyak kegiatan sehingga menjadi beban pikiran.
Belum lagi persoalan hidup yang erat kaitannya dengan momen Ramadan dan lebaran. Seperti yang kita ketahui budaya ketika Ramadan dan lebaran di negara kita cukup menguras kantong.
Belum lagi budaya lainnya. Misalnya, budaya mudik, budaya nikah setelah lebaran, budaya berbagi oleh-oleh saat pulang kampung, pamer kesuksesan baik tentang pekerjaan atau pasangan dan masih banyak lagi.
Mengenai budaya ini tentu tidak semua orang berpendapat sama, tetapi tak sedikit pula yang menjadikan itu sebagai beben pikiran dan akhirnya stres sendiri.
Baca Juga: 5 Aktivitas untuk Menghilangkan Stres Selama Ramadhan yang Wajib Kamu Coba!
Stres adalah reaksi seseorang baik secara fisik maupun emosional (mental/psikis) terhadap perubahan lingkungan yang mengharuskan seseorang menyesuaikan diri.
Hal ini merupakan sesuatu yang terjadi secara alami, tetapi bagaimana jika semua itu terjadi berkelanjutan? Tentu akan sangat membahayakan kesehatan dan mental. Oleh karena itu, stres harus dikelola dan ditangani dengan baik.
Komentar
23 Aug 2024 - 17:50
Setuju
30 May 2024 - 04:37
Pikiran dan hati juga harus selaras
31 Mar 2024 - 18:54
Tubuh dan pikiran serta hati yang harus berimprovisasi dengan keadaan. Wajar dan lumrah kita sebagai manusia. Good info.