THR Sekadar Numpang Lewat! Lakukan Hal ini Agar Awet sampai Tahun Depan

ilustrasi seseorang mendapatkan uang THR sumber gambar Pixabay.com

Like

Ramadan sudah lewati pertengahan tentu THR sudah dalam genggaman. Bagaimana dengan Sahabat Bisnis Muda, apakah sudah mendapatkannya juga? 

THR adalah salah satu berkah Ramadan yang ditunggu-ditunggu banyak orang tetapi tak sedikit yang merasakan THR hanya sekadar numpang lewat. Belum habis bulan Syawal THR sudah hilang jejaknya.

Agar hal itu tidak terjadi, kita harus bijak dalam mengelolanya. Maka lakukan hal ini agar THR awet sampai Tahun depan.

Baca Juga: Biar Nggak Boncos, Berikut Tips Mengatur Pengeluaran Menjelang Hari Raya

 

1. Merencanakan Penggunaan THR dengan Bijak

Meskipun THR merupakan bonus atau pendapatan di luar gaji tetapi kita harus tetap bijak dalam menggunakannya.


Agar tidak boros mana kita harus membuat daftar rencana  anggaran kebutuhan kita atau alokasi dana. Misalnya kebutuhan  untuk zakat, lebaran,  biaya tiket mudik, biaya liburan, dan lain-lain.

 

2. Sisihkan THR untuk Investasi

Dalam membuat rencana anggaran kebutuhan harus ada yang disisihkan untuk Investasi. Ini penting, sebab kita hidup tidak hanya sampai liburan lebaran saja, tetapi masih ada hari esok yang membutuhkan biaya.

 

3. Siapkan Dana Darurat

Dana darurat seharusnya memang sudah ada dari sebelum THR turun. Hal ini penting karena kita tidak tahu apa yang akan terjadi nanti.

Meskipun Dana darurat belum terpakai kita harus tetap menyisihkan sebagian jika ada pemasukan termasuk pemasukan dari THR.