Dokpri
Likes
“Membaca untuk Hidup”. Itu judul buku yang saya terima kemarin (8/4/2024). Buku itu merupakan tulisan beberapa penulis tentang arti pentingnya membaca. Saya, adalah salah seorang yang terlibat dalam menulis pada buku tersebut.
Tentunya ada perasaan senang di hati, tulisan diterbitkan menjadi buku. Walaupun ini bukan pengalaman pertama menulis buku, tetapi tetap saja ada rasa senang. Mengapa?
Bagi saya pribadi, buku itu adalah “legacy”. Minimal bisa menjadi warisan bagi anak-anak di rumah, agar mereka juga kelak tetap mencintai dan senang membaca buku. Bahkan tertarik juga untuk menulis.
Selain itu, buku juga dapat menjadi wadah untuk menyimpan gagasan dan pemikiran yang ada di dalam kepala.
Baca Juga: Viral di Medsos, Suami Nonton Konser Taylor Swift Pakai Baju Bertuliskan Budget Anggaran
Kalau gagasan dan pemikiran itu terus bersarang di kepala, saya yakin kalau gagasan dan pemikiran itu akan meluap dari kepala dan dilupakan.
Sementara ketika gagasan dan pemikiran itu telah berwujud buku, setidaknya bisa juga menjadi warisan intelektual untuk khalayak luas, bahkan ketika seseorang penulis pergi meninggalkan dunia ini kelak.
Komentar
15 Apr 2024 - 19:26
Betul Mas Fajar
15 Apr 2024 - 03:15
Setuju Mas Fajar
14 Apr 2024 - 22:48
Tips menulis biar tidak patah semangat donk kak
10 Apr 2024 - 18:59
Terima kasih Mba Swastiti sudah mampir
09 Apr 2024 - 14:49
Sangat menginspirasi & menambah semangat untuk terus menulis...