Update Harga Emas Bisnis Muda
Likes
Harga emas masih berkilau pagi ini (6/8), Be-emers. Setelah berhasil memecahkan rekor harga tertingginya, pergerakan emas masih terpantau positif.
Berdasarkan data Bloomberg, pukul 8:51 WIB, harga emas Comex kontrak Desember 2020 naik 0,32 persen ke level US$2.055,80 per troy ounce. Begitu juga dengan harga emas di pasar Spot, yang menguat 0,17 persen ke level US$2.041,58 per troy ounce.
Menguat lebih dari 30 persen sepanjang 2020, dilansir Bisnis.com, menguatnya harga emas global dipicu penurunan imbal hasil riil obligasi dan pelemahan dolar Amerika Serikat. Selain itu, aset safe haven ini pun diprediksi bakal terus berkilau.
Emas Antam
Penguatan harga juga masih berlanjut di Butik Emas LM Antam hari ini. Harga emas cetakan PT. Aneka Tambang Tbk terpantau lebih tinggi dari perdagangan sebelumnya.Data di laman Logam Mulia menunjukkan, harga emas Antam ukuran 0,5 gram mengalami kenaikan Rp3.000. Sementara itu, untuk ukuran 1 gram, harganya naik Rp6.000.
Sementara itu, harga jual kembali (buyback) emas Antam pun naik Rp6.000 menjadi Rp953.000 per gram.
Ukuran (gram) |
Harga Emas Antam |
---|---|
0.5 | Rp557,000 |
1 | Rp1,054,000 |
5 | Rp5,050,000 |
10 | Rp10,035,000 |
25 | Rp24,962,000 |
Emas di Pegadaian
Adapun, harga emas yang dijual di Pegadaian melonjak cukup signifikan hari ini. Bahkan dari data di laman Pegadaian, harga emas cetakan Antam dan UBS ukuran 1 gram melesat hingga Rp21.000.Sedangkan untuk ukuran 0,5 gram, harga emas cetakan UBS naik Rp10.000. Begitu juga dengan harga emas cetakan Antam dengan ukuran yang sama, harganya mengalami kenaikan sebesar Rp9.000.
Ukuran (gram) |
Harga Emas Antam | Harga Emas UBS |
---|---|---|
0.5 | Rp573.000 | Rp565.000 |
1 | Rp1.077.000 | Rp1.069.000 |
5 | Rp5.320.000 | Rp5.270.000 |
10 | Rp10.595.000 | Rp10.442.000 |
25 | Rp26.470.000 | Rp26.086.000 |
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.