Peringatan 17-an di Karang Bahagia; Dari Asyiknya Lomba Hingga Makan-Makan

Lomba dan Hiburan Tujuh Belasan Mempersatukan Masyarakat dalam Keragaman (dokpri)

Like

Karang Bahagia, 17 Agustus 2024, Semarak Kemerdekaan Indonesia yang ke-79, merebak di seluruh penjuru Wilayah Indonesia.

Berbagai lapisan masyarakat turut serta dan berbahagia mengikuti acara dan kegiatan untuk merayakan hari bersejarah ini. Tak terkecuali di daerah tempat tinggal penulis, Perumahan Puri Nirwana Residence.
 

Lomba dan Hiburan yang Memacu Semangat dan Kebersamaan 

Perumahan Puri Nirwana Residence. Sebuah perumahan di pinggiran kota Industri Cikarang yang mayoritas penduduknya perantauan dari berbagai daerah di negeri ini. Keagamaan suku, ras dan agama tidak menjadi penghalang terciptanya persatuan dan kesatuan.
 
Perumahan yang terdiri dari cluster aktif, masing-masing mempunyai lomba-lomba unggulan yang menjadi ciri khas.

Seperti di blok Q tidak melewatkan lomba karnaval yang berparade di jalan utama perumahan. Nuansa merah putih mendominasi hiasan karnaval. 
Meskipun karnaval hanya di adakan di dalam perumahan tetapi warga tetap antusias dan serius. Hal tersebut terlihat dari dari bagaimana peserta yang terdiri dari warga setempat menyiapkan kostum-kostum unik yang membutuhkan kreatifitas dan ornamen-ornamen karnaval seperti replika kendaraan dan binatang dari bahan daur ulang yang ramah lingkungan.
 
Setelah parade selesai, semua warga kembali ke rumah masing-masing. Kemudian melanjutkan acara tujuh belasan di masing-masing gang.
 
Lomba tujuh belasan sudah menjadi tradisi dan budaya di seluruh penjuru wilayah Indonesia. Tak ketinggalan di gang tempat tinggal kami juga merayakan momen hari proklamasi ini dengan berbagai lomba yang memacu semangat, kebersamaan dan kegembiraan.

Seperti biasa lomba berdasarkan kategori dilaksanakan secara bergantian. Dari anak-anak, remaja, ibu-ibu hingga bapak-bapak turut serta menjadi peserta. 
 
Selain lomba perkelompok yang bertujuan melatih kekompakan, juga terdapat berbagai lomba perorangan. Salah satu lomba perkelompok adalah lomba memindahkan gelas plastik dengan sedotan tanpa menyentuh dengan tangan untuk anak-anak.


Selain membutuhkan kekompakan lomba ini membutuhkan rasa tanggungjawab peserta juga strategi yang tepat agar gelas dapat dipindahkan dengan cepat tanpa jatuh.