Asuransi Kesehatan, Bagaimana Manfaatnya?

Manfaat asuransi kesehatan yang perlu kamu ketahui  (Sumber Gambar: Pexels.com)

Manfaat asuransi kesehatan yang perlu kamu ketahui (Sumber Gambar: Pexels.com)

Like

Sehat itu mahal. Apalagi untuk menjadi sehat dari yang semula sakit. Biaya kesehatan naik terus-menerus. Penyakit yang dikenal pun makin lama makin banyak.

Jika, tidak hidup dengan cermat, bisa - bisa kita ikut sakit dan harus mengeluarkan biaya yang besar untuk berobat.

Tentu kita tidak mau itu terjadi bukan? Baik sakitnya atau keluat biaya besar. Mari kita berkenalan dengan asuransi untuk belajat mensiasati hidup kita supaya lebih aman dan nyaman.

 

Mengenal Asuransi

Asuransi dalam KBBI memiliki arti pertanggungan. Dalam asuransi kita mengenal pihak penanggung dan tertanggung.

Pihak tertanggung akan membayar sejumlah uang tertentu dalam jangka waktu tertentu kepada pihak penanggung sesuai yang telah disepakati.Pihak penanggung harus bertanggung jawab apabila terjadi sesuatu kepada pihak tertanggung.

Yang menjadi tanggungan bisa berupa barang tertentu ataupun yang tidak tampak secara langsung seperti kesehatan.


Baca Juga: Biaya Kesehatan Naik, Bagaimana Menyiasati dengan Asuransi?

Sebagai contoh: Si A memiliki asuransi kesehatan di lembaga asuransi tertentu. Ketika Si A sakit tertentu dan mengharuskannya opname di rumah sakit maka yang membayar biaya opname tersebut ke rumah sakit adalah lembaga asuransi tersebut.

Tentu ini harus sesuai dengan perjanjian yang telah disepakati oleh semua pihak.

Terdapat banyak sekali jenis asuransi beserta lembaganya baik yang swasta maupun milik pemerintah. Salah satu asuransi milik pemerintah atau negara adalah Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola oleh BPJS Kesehatan.

Program ini ada untuk membantu menjamin warga masyarakat dalam mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal dengan biaya yang lebih ringan.