
Instrumen investasi untuk alokasikan dana THR yang bisa kamu pilih (Foto Freepik.com)
Likes
THR udah di tangan? Wah, pasti senang dong! Tapi jangan buru-buru dihabiskan buat belanja atau traktiran teman.
Yuk, coba alokasikan sebagian buat investasi biar duitnya enggak cuma numpang lewat, tapi bisa berkembang dan menghasilkan lebih banyak di masa depan. Ingat, sedikit investasi sekarang bisa jadi besar nanti!
Kenapa Harus Investasi?
Kebanyakan orang langsung menghabiskan THR untuk belanja keperluan Lebaran, makan enak, atau bahkan hal-hal yang enggak terlalu penting.Akhirnya? Habis dalam hitungan hari. Padahal, kalau dikelola dengan baik, THR bisa menjadi modal awal buat mulai investasi dan menambah aset.
Investasi itu nggak selalu harus butuh modal besar dan ribet kok, sekarang sudah banyak pilihan investasi yang cocok buat pemula dengan modal minim.
Manfaat Investasi:
- Melindungi nilai uang dari inflasi
- Mendapatkan keuntungan dalam jangka panjang
- Membangun kebiasaan finansial yang lebih sehat
- Pilihan Investasi yang Cocok untuk Pemula
Baca Juga: Alasan Mesti Berinvestasi Emas dan Cara Memaksimalkan Keuntungannya!
Rekomendasi Instrumen Investasi untuk Alokasikan Uang THR
Kalau kamu baru mau mulai investasi dan masih bingung, berikut beberapa pilihan yang bisa dicoba:
Emas
Investasi emas itu klasik, tapi tetap relevan sampai sekarang. Harganya cenderung naik dari tahun ke tahun, dan sifatnya tahan inflasi.Selain itu, emas gampang dijual kapan saja kalau butuh dana darurat. Bisa mulai dari 0,1 gram lewat aplikasi investasi emas.
Harga lebih stabil dan cocok untuk investasi jangka panjang. Cocok buat yang masih takut ambil risiko tinggi
Reksa Dana
Buat yang nggak mau ribet menganalisis pasar saham, reksa dana adalah pilihan terbaik. Kamu tinggal setor dana, lalu manajer investasi yang akan mengelola dana kamu.Bisa mulai dari Rp100 ribu, Ada pilihan reksa dana pasar uang (risiko rendah) atau saham (risiko lebih tinggi)
Cocok buat pemula yang ingin belajar investasi perlahan
Tulis Komentar
Anda harus Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.