Ini Dia Tren Fashion di Masa New Normal

sumber: Nafash via cnnindonesia.com

sumber: Nafash via cnnindonesia.com

Like

Berbagai perubahan telah terjadi semenjak memasuki masa new normal. Berbagai aspek kehidupan mulai menyesuaikan dengan keadaan yang baru ini, salah satunya pada dunia fashion.

Adaptasi terhadap situasi baru juga turut memengaruhi tren fashion saat ini. Akibatnya, tren fashion yang akan muncul di masa new normal ini tentu mengalami perubahan dalam menghadapi situasi dunia yang sedang tanggap pandemi.

Dilansir dari Popmama, Fashion Stylist Selebriti, Erich Al Amin mengungkapkan bagaimana tren fashion yang akan muncul pada era new normal ini dari pengamatannya terhadap situasi akhir-akhir ini.
 

Busana Tertutup dan Masker

Tren busana baru yang akan booming adalah masker dan baju dengan lengan yang tertutup. Keduanya tentu menjadi kebutuhan yang amat diperlukan oleh berbagai kalangan masyarakat.

Hal ini sejalan dengan pencegahan tertularnya virus covid-19. Busana yang tertutup menjadi suatu keharusan agar tubuh dapat terlindungi secara baik.
 

Item Oversized

Fungsi berbagai busana juga mulai menyesuaikan dengan kebutuhan saat ini dalam mencegah persebaran virus. Busana tertup akan banyak dipilih oleh masyarakat. Berbagai busana tertutup yang oversized alias ukuran yang lebih besar diprediksi akan menjadi item yang banyak dipilih.


Berbagai busana yang diprediksi banyak dicari seperti kemeja, sweater, jaket, hingga t-shirt yang berukuran oversized. Item-item tersebut akan menjadi tren terbaru dalam era new normal.
 

Warna Earth Tone

Pada awal tahun 2020, warna-warna terang diprediksi akan booming di tahun ini. Namun, semenjak pandemi melanda, tren warna pada fashion mulai berubah menyesuaikan kebutuhan di masa new normal.

Warna-warna earth tone yang lembut, antara lain warna cokelat, abu-abu, hitam, putih, oranye muda menjadi banyak dipilih dibandingkan warna-warna yang terlalu mencolok.
 

Kemunculan Tren Unik

Di masa new normal, akan muncul tren unik pada baju dan masker. Masker yang menjadi barang wajib diunakan untuk aktivitas di luar turut menjadi perhatian desainer Indonesia.

Berbagai masker mulai dihadirkan yang senada dengan baju yang dikenakan. Maker yang stylish dan kreatif juga menjadi incaran masyarakat untuk memperindah penampilan.

Beberapa brand lokal seperti Gazida dan NA•FASH telah mengeluarkan produk terbaru mereka, yaitu berupa masker dan outer senada yang dipakai saat aktivitas di luar yang tentunya tetap dapat menjaga style kamu.

Baca Juga: Bisnis Fashion Ternyata Masih Bisa Eksis di Tengah Masa Pandemi
 

Belanja via Online

Pembatasan aktifitas di luar berdampak pada pemenuhan kebutuhan fashion yang sudah mulai banyak dilakukan secara online. Berbagai e-commerce dan platform media online lainnya mulai banyak dicari dan dibanjiri oleh berbagai konsumen yang ingin membeli baju.

Ada tips untuk kamu nih agar bisa membeli baju lewat online anti gagal. Pertama, pastikan toko yang akan kamu beli barangnya merupakan tempat yang terpercaya. Kedua, amati detail barang, jika bisa fotokan baju yang kamu inginkan dengan pencahayaan yang terang agar lebih jelas.