Memutuskan Pensiun Dini, Ini yang Mesti Kamu Pertimbangkan

Mempersiapkan pensiun dini (Sumber gambar : freepik.com)

Mempersiapkan pensiun dini (Sumber gambar : freepik.com)

Like

Apakah be-emers memimpikan segera pensiun dini? Pastilah banyak orang yang memimpikan untuk segera pensiun dini.

Dapat beristirahat dan travelling dengan tenang tanpa harus teringat beban pekerjaan, menikmati hidup nyaman tanpa beban.

Tapi jangan salah, pensiun dini bukanlah sesuatu yang kita putuskan tanpa persiapan, yang ada malah hidup kita jadi berantakan.
 

Memutuskan Pensiun Dini, Ini yang Mesti Kamu Pertimbangkan

Banyak hal yang perlu dipertimbangkan dan dipersiapkan saat memutuskan untuk pensiun dini.

1. Disiplin menabung dan berinvestasi sejak muda

Mungkin menabung sudah menjadi kebiasaan banyak orang, akan tetapi baru sedikit yang memulai berinvestasi.

Padahal investasi tidak kalah penting dari menabung, bahkan tak jarang investasi memberikan keuntungan lebih besar dari menabung.

Ada banyak instrumen investasi saat ini, tidak ada salahnya untuk mulai belajar dan mempraktekkannya.


Baca Juga: Ingin Pensiun Dini? 6 Checklist yang Mesti Kamu Siapkan!
 

2. Mulai membangun passive income

Passive income disini diartikan keuntungan yang didapat selain dari investasi dan bisnis. Seperti menyewakan rumah atau properti, hasil podcast dan royalti buku.

Selagi masih muda, segeralah membangun passive income. 
 

3. Mulai membangun bisnis sendiri

Alangkah lebih baiknya ketika masih bekerja, kita pelan-pelan membangun bisnis sendiri.

Bisnis sendiri merupakan salah satu hal penting saat kita memutuskan pensiun dini, karena menjadi salah satu sumber pendapatan saat kita sudah tidak bekerja sebagai karyawan.