Suku Bunga Deposito Terus Dipangkas, Ini Pilihan Reksa Dana yang Cuan

Excited - Canva

Excited - Canva

Like

Seromantis-romantisnya bunga mawar, masih lebih romantis bunga deposito bank dong! Hihi.

Namun, belakangan ini, suku bunga deposito terus dipangkas oleh sejumlah bank nih, Be-emers. Salah satunya yakni, Bank BCA, yang bunga depositonya turun ke level 3,45 persen pada 17 September 2020 lalu.

Waduh, rupanya deposito kini sudah mulai enggak "seromantis" dulu ya, Be-emers?

Di sisi lain, menurut Direktur Panin Asset Management Rudiyanto, dikutip dari laman Bisnis, penurunan suku bunga tersebut justru jadi pemicu banyaknya investor yang berpaling ke aset investasi lain kayak saham, obligasi, dan reksa dana lho!

Penasaran, pilihan produk reksa dana apa yang dinilai cuan?


Baca Juga: Di Tengah Volatilitas Pasar, Ini Opsi Cuan untuk Reksa Dana
 

Reksa Dana Saham dan Surat Utang

Menurut Rudiyanto, baik reksa dana berbasis saham maupun surat utang atau obligasi berpotensi menguat menjelang akhir tahun ini lho. Wuih, asyik!

Reksa dana saham diuntungkan dari potensi rebound pasar modal. Soalnya, valuasi sudah terlalu murah dan ada prospek window dressing pada akhir tahun.

Nah, kinerja semua jenis reksa dana juga diperkirakan bakal moncer nih, seiring dengan pemulihan kinerja aset dasarnya yaitu saham dan obligasi. Adapun, prospek kinerja saham dan obligasi yang lebih baik itu bakal jadi daya tarik tersendiri buat investor yang mau memaksimalkan keuntungan investasi di tengah era suku bunga rendah.
 

Reksa Dana Pendapatan Tetap & Terproteksi

Selain itu, reksa dana pendapatan tetap juga akan cuan nih seiring tren suku bunga rendah. Rudiyanto menilai, reksa dana pendapatan tetap bisa mengalami kenaikan.

Sementara itu, kenaikan dana kelolaan asset under management (AUM) di Panin Asset Management pun ditopang sama investor yang masuk ke reksa dana terproteksi. Ini jadi sinyal kalau prospek reksa dana terproteksi juga menjanjikan di mata investor.

Adapun, dikutip dari laman Otoritas Jasa Keuangan (OJK), reksa dana terproteksi adalah jenis reksa dana yang bakal melindungi 100 persen pokok investasi kamu saat jatuh tempo. Selain itu, reksa dana terproteksi punya jangka waktu investasi yang sudah ditentukan sebelumnya sama Manajer Investasi dan dapat dicairkan sebelum jatuh tempo lho.

Baca Juga: Imbal Hasil Reksa Dana Turun, Ini Produk yang Tetap Cuan