Asyik, Nasabah Mandiri Bisa Akses Layanan Cuma Lewat WhatsApp

WhatsApp - Freepik

WhatsApp - Freepik

Like

Akses layanan perbankan yang gampang dan enggak pakai ribet memang dibutuhkan banget di zaman sekarang. Apalagi buat kamu yang super sibuk, pastinya suka bingung kan kalau harus mengurus transaksi ke bank?

Layanan digital memang lagi terus digencarkan sama pihak perbankan nih, Be-emers. Seperti yang diketahui, sekarang kamu bisa mengakses layanan perbankan lewat internet banking maupun mobile banking.

Bahkan, kamu bisa mengakses layanan perbankan cuma lewat aplikasi WhatsApp lho!

Buat kamu yang belum tahu, dilansir dari laman Bisnis, Bank Mandiri punya fitur Mandiri Intelligent Assistant (MITA) di aplikasi Whatsapp nih, Be-emers. Fitur ini merupakan layanan kontak nasabah berbasis teknologi chatbot.

Baca JugaMau Pantau Saham? Sekarang Bisa Lewat WhatsApp Lho!


Mirip sama layanan Mandiri Call 14000, kamu bisa dapat informasi layanan dan produk finansial Bank Mandiri tanpa harus mengantri pada fitur ini. Caranya, kamu cukup mengakses akun resmi Bank Mandiri 0811-84-14000 tanpa dikenakan biaya, kapanpun dan dimanapun.

Jadi, kamu pun bisa lebih hemat biaya dan waktu deh. Selain itu, kamu enggak perlu bayar pulsa dibanding kamu melakukan panggilan melalui Mandiri Call atau datang ke kantor Cabang.

Sebenarnya, fitur MITA ini sudah dirilis sejak Juli 2020 lalu dan telah berhasil meningkatkan frekuensi interaksi nasabah Mandiri seputar informasi produk hingga 83 persen. 

Kedepannya, bank milik BUMN ini juga diketahui bakal terus mengembangkan kualitas layanan yang bisa diberikan MITA di Whatsapp. Misalnya, layanan pengaduan nasabah serta pengalihan otomatis ke customer service untuk beberapa kendala transaksi.

Enggak cuma itu, pihaknya juga masih mengembangkan layanan transaksional perbankan yang bisa diakses langsung di akun resmi WhatsApp. Jadi, nantinya bakal ada channel  transaksi yang makin beragam, 

Baca JugaSah! Mantan Dirut Bank Mandiri Gantikan Herry Sidharta Jadi Bos BNI