Ini Dia Deretan Lagu Lawas yang Lagi Viral di TikTok

TikTok - Canva

TikTok - Canva

Like

TikTok kini menjadi aplikasi yang paling diminati hampir semua kalangan. Adanya apliaksi TikTok membuat para masyarakat Indonesia ramai bikin konten percintaan hingga kisah hidupnya.

Sederet lagu-lagu lawas pun populer kembali berkat aplikasi ini. Kita bisa dengan mudah ketemu sama lagu-lagu yang sekarang jadi familiar banget di telinga kita.

Baca Juga: TikTok VS Snack Video: Persaingan, Kontroversi, Tapi Bikin Cuan?
 

Deretan Lagu Viral di TikTok

  • Nostalgia Di SMA – Paramitha Rusady

Lagu ini mengingatkan tentang cinta yang membuat seseorang jatuh hati dan merana pada jaman dahulu kala dan lagu ini ini viral Kembali dengan adanya aplikasi TikTok.
 
  • Kopi Dangdut - Fahmi Shahab
Lagu tersebut pertama kali dipopulerkan pada tahun 2001. Meski begitu, lagu dangdut tersebut hingga kini masih dinyanyikan kembali oleh penyanyi-penyanyi dangdut lainnya.

Salah satunya yakni Rizki-Ridho, yang menjadikan lagu tersebut viral dan digunakan oleh lebih dari 438,2 juta pengguna TikTok.
 
  • Bagaikan Langit - Band Potret
Lagu milik musisi Melly Goeslaw, Bagaikan Langit sedang booming dikalangan pengguna Tiktok baik di dalam negeri maupun luar negeri.


Saat ini, lagu Bagaikan Langit juga masih berada di daftar populer video TikTok dan sudah dipakai oleh 13,5 juta lebih pengguna aplikasi tersebut.
 
  • Jatuh Cinta Pada Jamilah – DJ Aisyah
Awal mula kemunculan lagu ini dari aplikasi TikTok, aplikasi yang sedang digandrungi milenials. Pengguna TikTok tidak hanya bersosial media namun juga mengcover lagu ini dengan instan dan menjadi konten para penggunanya.
 
  • Menemukanmu – Seventen
Viralnya lagu ini di aplikasi TikTok bikin banyak para penggunanya menjadikan lagu ini sebagai konten kisah hidup, bahkan kisah percintaan mereka. Tak hanya itu, para pengguna tiktok pun mengcover lagu ini dengan lantunan nada-nada yang indah.

Bagaimana? Sangat tertarik kan jika kita menggunakan apliaksi TikTok kita dapat ber nostalgia melalui lagu-lagu lawas ini?

Baca Juga: 
Mengenal Kisah di Balik Viralnya Franchise Es Teh Indonesia