Tingkatkan Imun Tubuh dengan Minium Jus Ini!

Sumber Gambar : Google

Sumber Gambar : Google

Like

Dalam kondisi pandemi COVID-19 kita harus meningkatkan imun tubuh dengan melakukan beberapa hal yang dapat kita lakukan dirumah maupun diluar rumah. 

Imun tubuh memiliki peran penting dalam kesehatan seseorang. Ada banyak cara meningkatkan imun tubuh, salah satunya dengan mengkonsumsi jus buah segar berikut ini.  

Dalam satu tahun, ada kalanya imun tubuh kita mengalami penurunan sehingga membuat kita rentan terkena penyakit. 

Agar imun tubuh tetap berada dalam kondisi optimal, kita harus memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh.

Untungnya, cara untuk menjaga sistem imun tubuh dan mendapatkan nutrien yang dibutuhkan tubuh sangatlah mudah. Kita bisa mencoba mengonsumsi jus sehat secara rutin di dalam ataupun diluar rumah serta menaati protokol Kesehatan di luar rumah.


Baca Juga: Tren Pola Hidup Sehat, Yuk Intip Peluang Cuan dari Jus Kekinian
 
  • Jus Cranberry
Jus cranberry kaya akan antioksidan, serta vitamin C dan E. Kandungan tersebut membantu melindungi sel dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas sehingga tubuh tidak gampang sakit.
  • Jus Jeruk
Jus jeruk dikenal mengandung vitamin C dan antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas sehingga sering digunakan sebagai minuman penambah imunitas dan juga obat sariawan.
  • Jus Tomat
Jus tomat segar sangat efektif meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selain mengandung vitamin C, tomat juga mengandung folat yang sangat baik untuk melindungi tubuh dari infeksi.

Yuk penuhi nutrisi tubuh kita sejak dini agar terhindar dari berbagai macam penyakit!