Tips & Trik Mengatur Keuangan di Masa Pandemi

Harus ada usaha untuk menghasilkan uang -Bob Sadino- (Sumber gambar: Kakaarvi.com)

Harus ada usaha untuk menghasilkan uang -Bob Sadino- (Sumber gambar: Kakaarvi.com)

Like

Pandemi Covid-19 membawa banyak dampak pada berbagai bidang, khususnya perekonomian. Banyak sekali masyarakat mengeluhkan kondisi keuangan keluarga karena situasi yang berbeda dari sebelumnya.

Bagaimana tidak? Tak bisa dipungkiri bahwa pandemi ini membuat banyak masyarakat kewalahan karna banyak karyawan yang dirumahkan, terjadinya penurunan gaji karyawan, bahkan sampai dilakukan PHK karyawan dari pekerjaannya.

Tentunya harus ada strategi yang tepat dalam mengatasi kondisi keuangan di masa yang cukup sulit ini. Berikut 3 tips dan trik mengatur keuangan di masa pandemi yang bisa anda lakukan.
 

1. Cari Peluang

Tentunya jika kamu dirumahkan atau sampai di-PHK dari pekerjaan mu, maka kamu akan memiliki banyak waktu luang. Mulailah beradaptasi dengan memanfaatkan waktu luangmu menjadi kegiatan produktif.

Anda bisa melakukan research singkat terkait peluang-peluang kegiatan yang dapat menghasilkan uang. Menurut Kevin O’Leary, sebagai wirausahawan asal Kanada, yang dikutip pada artikel Bisnis.com, dikatakan bahwa terdapat banyak peluang untuk memulai bisnis di masa pandemi saat ini.

Memanfaatkan teknologi sebagai media untuk berbisnis secara online adalah pilihan tepat untuk dicoba. Selain bisnis online, banyak kegiatan produktif lainnya yang bisa anda lakukan, seperti mencoba investasi melalui saham maupun properti, memanfaatkan skill anda dengan membuka jasa edit video atau fotografi, dan berjualan tanpa modal dengan menjadi dropshipper. Tentunya, anda harus memiliki tekad kuat untuk mencoba kegiatan produktif tersebut dan berusaha secara meksimal untuk mencapai hasil yang anda harapkan.

 

2. Belajar Menghemat

Tips yang kedua adalah anda harus belajar untuk menghemat pengeluaran anda. Jika anda sulit untuk meningkatkan jumlah pemasukan, maka anda bisa mencoba untuk menurunkan jumlah pengeluaran.

Strategi yang bisa anda lakukan adalah dengan membuat perencanaan keuangan harian dan lakukan eliminasi pengeluaran harian yang kurang penting, serta lakukan substitusi kebutuhan anda dengan harga yang lebih terjangkau. 
 

3. Siapkan Dana Darurat

Tips yang ketiga adalah siapkan dana darurat anda. Dana darurat merupakan sejumlah aset yang disimpan dalam bentuk tabungan maupun emas dan hanya boleh digunakan saat kondisi darurat.

Menurut Penasihat Bapak Budi Raharjo, yang dikutip dalam Bisnis.com pada artikel yang berjudul “Berapa Jumlah Dana Darurat Yang Harus Disiapkan di Masa Pandemi Covid-19?”, dikatakan bahwa dana darurat yang dibutuhkan minimal gaji selama 6 hingga 12 bulan.

Hal tersebut sebagai strategi yang dilakukan untuk antisipasi kondisi keuangan keluarga setidaknya selama 6 bulan hingga 1 tahun. Dengan adanya pandemi Covid-19 kita dapat mengambil pelajaran bahwa sangat penting menyiapkan dana darurat untuk persiapan kondisi keuangan di masa sulit.

Bagaimana penjelasan ketiga tips dan trik di atas? Apakah anda siap untuk mengaplikasikan dalam kehidupan anda?

Yang terpenting, tetap jaga kesehatan fisik dan mental ya teman-teman, karena jika kondisi kesehatanmu baik, maka kamu dapat menjalankan kegiatan harianmu dengan produktif. Tetap semangat! semoga pandemi ini segera berakhir dan kita bisa menjalankan aktivitas kembali dengan normal. Terima kasih!