Bongkar Kecerdasan Keuangan dan Pola Pikir Orang Kaya untuk Sukses di Usia Muda

kebebasan finansial di usia muda

kebebasan finansial di usia muda

Like

Hello future leaders ! saatnya Yang Muda Yang Cuan !

Kalau berbicara soal duit, pasti selalu seru, apalagi kalo berbicara cara cepat menjadi kaya..
Mungkin kebanyakan beberapa dari kita sedang membangun dari nol, yakni tanpa orang tua kaya, tanpa bantuan, dan tanpa relasi, hanya dari keringat, dedikasi, dan kerja keras.

Sebenarnya, baik orang kaya ataupun orang miskin, untuk mendapatkan income perlu kerja keras, tetapi yang membuat perbedaan adalah bagaimana kemampuan dalam mengelola keuangan setelah mendapatkan income tersebut. Orang kaya, orang miskin, maupun orang kelas menengah ke atas, mereka sama-sama memiliki waktu 24 jam dalam sehari.

Tapi apa yang dilakukan oleh orang kaya sehingga mereka bisa begitu sukses? Orang kaya jauh lebih selektif dalam memanfaatkan waktu, yang mereka lakukan adalah investasi waktu untuk dapat membeli waktu di masa depan dengan tujuan kebebasan finansial. Untuk future leaders, mulailah lebih cepat, mulai lebih muda itu akan lebih baik!

Dalam membangun kekayaan, perlu ada dasar pola pikir "rich mindset" yang dimana kita akan berbicara mengenai kecerdasan keuangan yang dilakukan oleh orang kaya untuk sukses. Apabila berbicara mengenai keuangan, maka ada 2 hal mendasar yakni pendapatan dan pengeluaran. Dalam hal ini, manajemen keuangan sangat diperlukan.


Berikut ini cara kelola keuangan biar cuan maksimal :

1. Investasi Pada Dirimu
untuk meningkatkan income, tingkatkan kapasitas diri kita lebih dulu. Dalam arti pengetahuan dan skill dapat meningkatkan pendapatan seseorang. Hal ini dapat dilakukan dengan cara membaca buku seputar bisnis, investasi, pengelolaan keuangan dan hal positif lainnya

2. Menahan Diri
hal yang paling penting tapi sering di remehkan adalah bagaimana cara kita untuk dapat menahan diri untuk hal yang lebih baik di masa mendatang. Ini yang dimaksud dengan beli lah barang sesuai kebutuhan bukan keinginan apalagi karena gengsi.

Hal ini dapat dilakukan dengan cara sebelum membeli barang hitung nilai dari barang dan kegunaannya. Sehingga yang perlu dilakukan adalah fokus perbesar income dan jangan bergantung pada gaji doang ! Ingat yaa tahan gaya hidup, perbesar tabungan dan investasi

3. Simpan Pendapatanmu
pada saat mendapatkan income jangan lupa untuk langsung simpan sebagian dari pendapatanmu, tabung setidaknya 10% pemasukanmu, dan buatlah presentase prioritas laju keuangan, contoh :
  • 20%  Gaya Hidup
  • 10%  Amal
  • 5%    Dana Darurat
  • 65%  Investasi

4. Bangun Passive Income
selain bergantung pada gaji atau pekerjaan atau mungkin usaha yang dalam arti adalah aktif income dimana apabila kita tidak bekerja maka income itu juga akan berhenti. Dalam membangun kecerdasan keuangan, ini lah yang sering dilakukan oleh orang kaya yaitu membangun passive income, dimana apabila kita tidur atau pergi liburan uang tetap mengalir dan bertambah di rekening kita.

Membangun passive income dapat dengan cara membeli sebuah properti kemudian kita sewakan ataupun dalam bentuk "papper aseet" yakni deposito, royalti, saham ataupun investasi

5. Investasi
dalam hal ini investasilah ke hal yang mendapatkan keuntungan secara konsisten, fungsi dari investasi ini adalah membeli waktu di masa depan. Buatlah uangmu bertambah dengan cara uang bekerja untukmu. Untuk itu Tokocrypto Digital Exchange adalah perusahaan berbasis digital pertama kali yang bergerak dalam bidang perdagangan aset kripto dengan pelayanan yang mudah, cepat dan aman.

Selain itu, sistem layanan telah terintegrasi dan menjamin kemudahan dalam investasi bitcoin dan aset kripto. Tokocrypto juga berencana akan melantai di Bursa Efek Indonesia ( BEI ), CEO Tokocrypto, Teguh Kurniawan Harmada mengatakan, rencana IPO itu akan di realisasikan dalam 2-3 tahun mendatang. Oleh karena itu, ini adalah kesempatan emas !

Nah future leaders, sekarang sudah pahamkan bagaimana mengelola kecerdasan keuangan dan pola pikir orang kaya, tinggal bagaimana cara kita menerapkannya agar sukses di usia muda. Jika kamu tidak berkorban untuk impianmu, impianmu itulah yang akan jadi pengorbanannya ! salam cuan, Yang Muda Yang Cuan!

 
#youngcompetitionbisnismudaid #bisnismuda #yangmudayangcuan