Kasus Covid-19 Melonjak, Karyawan Disney dan Walmart Diwajibkan Vaksin

Karyawan Disney dan Walmart Wajib Vaksin Illustration Bisnis Muda - Image: Canva

Karyawan Disney dan Walmart Wajib Vaksin Illustration Bisnis Muda - Image: Canva

Like

Meningkatnya kasus Covid-19 membuat sejumlah tempat publik di seluruh dunia mewajibkan semua karyawannya untuk divaksin, tak terkecuali Disney dan Walmart.

Dilansir The Washington Post, pada Jumat lalu (30/7), Disney dan Walmart mengumumkan bahwa mereka menerapkan mandat vaksin virus corona untuk beberapa karyawan mereka. 

Di satu sisi, dua perusahaan terbesar AS tersebut menjadi raksasa perusahaan terbaru yang merangkul vaksinasi dalam menghadapi arus pandemi baru di 2021.

 

Karyawan Disney Wajib Vaksin Illustration Bisnis Muda - Image: Canva

Karyawan Disney Wajib Vaksin Illustration Bisnis Muda - Image: Canva

 

Disney Wajibkan Vaksin Karyawan dan Calon Karyawannya

Diketahui, Disney mewajibkan semua karyawan yang digaji dan tak terikat di AS untuk divaksinasi sepenuhnya. Hal itu dilakukan membantu memerangi Covid-19 varian delta.

Perlakuan yang sama juga akan berlaku untuk karyawan baru, yang akan diminta untuk divaksinasi sepenuhnya sebelum mereka mulai bekerja di Disney lho. Selain itu, Bloomberg melaporkan, Disney juga telah menghubungi serikat pekerja yang mewakili karyawannya mengenai mandat vaksin untuk dimasukkan dalam perjanjian kerja bersama.


Baca Juga: Deretan Sengketa yang Pernah Dialami Disney
 

Kewajiban dan Tantangan Vaksinasi Karyawan Walmart

Hal serupa juga dilakukan oleh Walmart nih. Perusahaan dengan 1,6 juta pekerja itu juga menyatakan bahwa semua anggota staf perusahaan dan manajer regionalnya perlu divaksinasi penuh pada 4 Oktober mendatang.

Meski enggak berlaku untuk staf toko dan gudang, Walmart justru menawarkan bonus US$150 sebagai insentif bagi karyawan yang tidak divaksinasi. Selain itu, Walmart juga berencana untuk menerapkan sistem untuk melacak karyawan yang sudah divaksinasi.

Mungkin kamu bertanya-tanya, kenapa sih Walmart malah memberikan insentif kepada karyawan yang enggak divaksin?

Meski Walmart mendorong vaksinasi, mereka harus bersaing dengan karyawan yang mencari pengecualian karena alasan medis atau agama nih, Be-emers. Dikutip The Washington Post, Walmart mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa sementara “persentase kecil” karyawan tidak dapat divaksinasi karena alasan tersebut.

Baca Juga: Berjuang Bersama Keluarga, Walton Family Sang Pendiri Walmart Jadi Keluarga Terkaya di Dunia

Sementara itu, karena adanya tantangan vaksinasi karyawannya, Walmart pun mewajibkan pekerja mengikuti semua standar jarak sosial, memakai masker saat bekerja, dan menerima tes Covid-19 mingguan yang disediakan oleh pihak Walmart.

Adapun, baik Disney dan Walmart juga mewajibkan pengunjung untuk ketat melakukan protokol kesehatan, salah satunya yakni dengan menggunakan masker.

Nah, menurut kamu, seluruh tempat publik di Indonesia juga harus mewajibkan pengunjung dan karyawannya untuk vaksin enggak nih sebelum masuk?